Kenalan Dengan Honda Jazz Untuk Supergiveaway IMX 2023

Event OLX Indonesia Modification & Lifestyle Expo (OLX IMX) tahun 2023 tinggal menghitung hari saja. Ada dua mobil Supergiveaway yang disediakan untuk audiens online dan offline yang hadir langsung ke lokasi acara (on the spot). Sebelumnya, Raffi Ahmad mengenalkan Supergiveaway online berbasis mobil listrik Wuling Air ev, kini ada sebuah Honda Jazz yang disiapkan untuk menjadi Supergiveaway on the spot.

OLX IMX 2023 berkolaborasi bersama pembalap nasional sekaligus reviewer otomotif, Fitra Eri, untuk menyiapkan mobil modifikasi berbasis Honda Jazz GE8 tahun 2012 dari katalog mobil bekas di OLX Member of Astra. Sebab Honda Jazz GE8 menandai debut pertama Fitra Eri terjun di Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) bersama tim balap Honda Bandung Center Racing Team (HBC Racing Team) pada lalu 2011 lalu.

Audiens harus hadir saat pengundian

“Honda Jazz GE8 merupakan mobil bersejarah di awal karir bersama HBC Racing Team. OLX IMX 2023 tahun ini kembali membawa mobil Supergiveaway on the spot yang dipersembahkan bagi audiens yang datang ke lokasi. Audiens wajib hadir saat pengundian nanti,” kata Andre Mulyadi, IMX Project Director dan Founder National Modificator & Aftermarket Association (NMAA).

Supergiveaway ini juga menjadi upaya NMAA dalam mengajak para modifikator, bengkel spesialis, dan brand aftermarket ikut berkontribusi menghadirkan mobil ciamik karya tangan kreatif industri modifikasi serta aftermarket.

Tetap bisa dipakai sehari-hari

Membangun kembaran mobil balap Honda Jazz GE8, menjadi wadah menuangkan kreativitas industri modifikasi dan aftermarket yang berperan dalam menggaungkan konsep modifikasi proper, bahkan bisa dipakai sehari-hari.

“Modifikasi atau personalisasi mobil sudah menjadi gaya hidup kalangan muda terutama bagi kaum Milenial dan Gen Z. Di ajang OLX IMX 2023, kami terus berusaha untuk menyebarkan konsep modifikasi proper dengan cara kreatif dan mudah dipahami. Sekaligus membuka talenta-talenta baru industri modifikasi dan aftermarket Indonesia agar bisa menghadirkan produk berkualitas,” tegas Andre.

Mirip seperti tampilan mobil balap

Mobil Supergiveaway on the spot yang mengambil bertema racing ini, tetap bisa digunakan sehari-hari tanpa mengubah sisi kenyamanan dan keselamatan. Tetapi sudah menerima suntikan tenaga ekstra, revisi handling, dan aura interior mirip seperti tampilan mobil balap. Sedangkan, beberapa part lain tetap dibiarkan standar, seperti transmisi, perangkat AC, dan lainnya.

Modifikasinya juga tidak terlalu ekstrem seperti mobil balap. Nantinya, bagian bodi dipasang livery balap, kemudian mesin dibuat lebih kencang tanpa mengubah bagian internal. Suspensi, velg dan ban tidak lupa mendapat ubahan. Termasuk jok semi bucket di bagian interior.

Cukup bermodalkan tiket on the spot

Untuk memenangkan Supergiveaway Honda Jazz GE8 ini, para audiens wajib mengikuti syarat dan ketentuan Supergiveaway on the spot. Di antaranya membeli tiket OLX IMX 2023, datang ke lokasi acara, dan hadir saat proses pemilihan pemenang.

Bagi audiens yang belum membeli tiket, penyelenggara akan mempersiapkan tiket on the spot mulai dari 100 ribu rupiah, sudah termasuk kupon untuk mendapatkan hadiah Supergiveaway ini.

OLX IMX 2023 Bakal Padat Dengan Puluhan Program Konten

Puncak event OLX Indonesia Modification & Lifestyle Expo (OLX IMX 2023) akan berlangsung sebentar lagi. Sederet persiapan penyelenggaraan sudah mendekati persiapan akhir dan siap memberikan kejutan kepada seluruh pengunjung yang hadir.

Dengan tema ‘The Future of Creativity’, gelaran keenam IMX ini menyuguhkan pengalaman berbeda dengan memperluas demografi pengunjung. Yang tadinya menyasar kalangan muda, maka kini menjadi Family-Friendly Event. Event ini juga akan menjangkau lebih banyak audiens dengan suguhan 40 lebih program konten menarik.

Tiga hari penuh keseruan

Acara ini diselenggarakan di area venue Hall A-B, Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, mulai pukul 10:00-21.00 WIB pada 29 September hingga 1 Oktober 2023.

Event ini akan dihadiri juga oleh Drift King asal Jepang Keiichi Tsuchiya, launching mobil modifikasi Liberty Walk baru, penentuan pemenang Black Stone Live Modz Challenge ‘All Stars’ 2023, jajaran mobil modifikasi terbaik skala Nasional NMAA Top 50, dan masih banyak lagi.

Beragam aktivasi seru

Pengunjung berkesempatan mendapat produk baru aftermarket dan lifestyle ‘IMX Exclusive Release’, dan promo belanja dengan diskon hingga 80 persen untuk produk aftermarket serta lifestyle ‘IMX Special Deals’.

OLX IMX 2023 membuka kesempatan bagi pengunjung untuk mengikuti beragam aktivasi, mulai dari IMX Photo & Reels Competition, IMX Sneaker Auction, IMX Masterclass, IMX Aftermarket Auction, IMX Lifestyle Area, IMX EV Area, dan The Lifestyle Magnet.

Pengunjung OLX IMX 2023 dapat membeli sticker set seharga Rp 30 ribu, dan berkesempatan mendapatkan deretan produk. Hadiah puncaknya adalah Supergiveaway Online Wuling Air ev ‘Retro Modern’ dan Supergiveaway on the Spot Honda Jazz GE8.

Wadah pemersatu para pelaku industri kreatif

“Tahun demi tahun sudah kami lewati dengan beragam dinamika dan tantangannya. Di tahun ke-6 ini adalah salah satu tahun terbaik kami,” kata Andre Mulyadi, IMX Project Director sekaligus Founder NMAA.

OLX IMX 2023 menjadi pembuktian wadah pemersatu para pelaku industri kreatif, mencakup industri modifikasi aftermarket dan lifestyle. Sekaligus menjadi sebuah momentum tepat menyatukan para pelaku industri modifikasi dan aftermarket.

OLX Autos IMX 2023 Surabaya Car Meetup Siap Hadirkan Beragam Program Menarik!

Agenda lanjutan pre-event OLX Autos Indonesia Modification & Lifestyle Expo (OLX Autos IMX 2023) berlanjut di Kota Surabaya, Jawa Timur dalam rangkaian roadshow series ke-4. Mengusung tema ‘Surabaya Car Meetup’, gelaran industri modifikasi, aftermarket, dan lifestyle ini akan berlangsung pada Minggu, 16 Juli 2023 mendatang di Outdoor Area, Grand City Mall, Surabaya.

Pemilihan lokasi di Ibu Kota Provinsi Jawa Timur ini menjadi salah satu tolak ukur tren modifikasi yang memiliki daya tarik tersendiri. Dari tahun ke tahun industri modifikasi Surabaya dikenal aktif menciptakan karya dan inovasi terbaru melalui beragam tema modifikasi terutama menyasar mobil-mobil retro klasik dan keluaran baru. 

Banyak menyimpan potensi baru

“Skena modifikasi dan aftermarket Kota Surabaya banyak menyimpan potensi baru menjadi tonggak penyemangat bagi kota-kota lainnya. Perkembangan yang cukup masif bisa dilihat dari kreasi para modifikator yang terus update dengan perkembangan tren,” kata Andre Mulyadi, selaku IMX Project Director.

Jika berkaca pada ajang pemanasan di series tahun lalu, Kota Surabaya menampilkan beragam mobil modifikasi lintas tahun. Salah satu mobil wakil car enthusiast Surabaya, Mitsubishi Lancer Evolution IX MR milik Vincent Saber Industries bahkan meraih title ‘IMX The Ultimate’ di gelaran puncak OLX Autos IMX 2022.

“Selain menyajikan hasil kurasi puluhan mobil modifikasi terbaik, pengunjung dapat menikmati berbagai keseruan dan kompetisi untuk para pecinta otomotif yang diadakan para produsen aftermarket dan lifestyle di booth mereka. Event kali ini juga diharapkan dapat memicu regenerasi industri modifikasi dan aftermarket Kota Surabaya pada beberapa tahun ke depan,” lanjut Andre.

OLX Autos IMX dengan tema “Surabaya Car Meetup” juga menghadirkan suguhan promo dan diskon produk modifikasi dan aftermarket maupun produk street wear, seperti stiker mobil, cat mobil, lampu mobil, aksesori, hingga produk street wear, berburu mobil bekas berkualitas di OLX Autos serta promo pembelian mobil listrik Wuling Air EV dan promo pembelian Hyundai Creta dan Hyundai Stargazer.

Tren Surabayan Style

Sedikitnya belasan brand aftermarket dan lifestyle ternama memberikan promo diskon hingga 45 persen, promo buy 2 get 1 free dan sejumlah bundling package menarik hanya saat gelaran berlangsung. Beragam kreativitas dan inovasi car enthusiast di Kota Surabaya tentunya berpengaruh terhadap pemilihan basis mobil modifikasi. Pertumbuhan pasar mobil bekas di Surabaya turut ditunjang oleh hadirnya banyak pilihan mobil bekas berkualitas.

“Melihat tren Surabayan Style atau modifikasi mobil MPV Diesel di Surabaya, bisa disimpulkan jika saat ini car enthusiast menginginkan modifikasi mobil harian yang biasa muncul di jalan raya. Gaung konsep modifikasi proper bukan lagi menyasar mobil dengan harga tinggi, tetapi lebih spesifik ke pemilihan mobil affordable untuk dimodifikasi tapi tetap bisa dipakai untuk mendukung mobilitas sehari-hari,” kata Sandy Maulana, Director Marketing OLX Autos Indonesia.

“Kami harap perkembangan industri modifikasi di Kota Surabaya dapat terus tumbuh secara masif dan berkelanjutan. Untuk itu, Surabaya selalu menjadi tempat strategis roadshow series IMX tiap tahunnya. Sudah saatnya sekarang memperluas kolaborasi, sambil terus meningkatkan kreativitas agar menciptakan Surabaya sebagai salah satu barometer modifikasi di Indonesia,” tutup Andre.

Semarang Car Meetup Berlangsung Meriah

Meski sempat terhenti sementara akibat pandemi, kini ranah modifikasi kota Semarang mulai memperluas orientasi pengembangan ke arah industri aftermarket yang lebih luas. Ajang OLX Autos IMX 2023 ‘Semarang Car Meetup’ ialah wadah berkreasi para pegiat dunia modifikasi ini menjadi acara otomotif pertama yang digelar di Klenteng Wisata Sam Poo kong, Semarang pada 20 Mei 2023.

Ratusan komunitas mobil, modifikator, serta pengunjung umum memadati lokasi acara mulai dari pukul 15.00 WIB sampai 21.00 WIB. Sebelumnya pengunjung sudah terlebih dulu melakukan registrasi mulai pukul 14.00 WIB.

Pertama kali diadakan di Sam Poo Kong

“Pemkot Kota Semarang sangat antusias dengan gelaran OLX Autos IMX 2023 di Semarang, muncul banyak karya modifikasi dari para modifikator Kota Semarang. Acara yang berlokasi di Kelenteng Sam Poo Kong sebagai tempat bersejarah dan ikonik mewakili masyarakat Kota Semarang dalam mewujudkan daya tarik secara wisata,” ungkap Fravarta Sadman, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kota Semarang.

“Series OLX Autos IMX 2023: Semarang Car Meetup menyuguhkan kemasan acara berdasarkan feedback dan harapan para pelaku industri modifikasi di Indonesia. IMX terus berkomitmen mengajak serta memfasilitasi modifikator terutama generasi Milenial dan Gen Z guna mempersiapkan berbagai tantangan baru ke depannya,” jelas Andre Mulyadi selaku IMX Project Director.

Mendorong para pegiat industri modifikasi

Dunia modifikasi Kota Semarang bukan hanya menggelar acara berskala lokal semata, tetapi juga para modifikator sudah saling bahu membahu, berperan aktif dalam prospek pengembangan industri modifikasi. Peluang ini tentu bisa dimanfaatkan dalam menopang industri otomotif Indonesia yang nantinya mendorong lahirnya banyak produk aftermarket dari Indonesia dengan kualitas terbaik dan daya saing tinggi.

Selain itu IMX juga berhasil memilih mobil pemenang ‘Golden Ticket’ yang nanti akan masuk ke dalam NMAA TOP 50 saat event puncak OLX Autos IMX 2023 mendatang di JCC Senayan, Jakarta. Pemenang tersebut adalah Toyota 86 milik PAW.

OLX Autos IMX 2023 Refleksikan Kreativitas Tanpa Batas

Indonesia Modification & Lifestyle Expo hadirkan beragam agenda series di tiap kota hingga gelaran puncak OLX Autos IMX 2023 ‘The Future of Creativity’ nanti. Event ini akan dihelat pada 29 September sampai 1 Oktober 2023, di Hall A-B, Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta.

OLX Autos IMX 2023 merangkul kreator visual dan comic strip Mindblowon Tahilalats Studio untuk menggarap tampilan Key Visual (KV). Tahilalats Mindblowon Studio adalah illustrator brand pembuat komik strip dari komikus di Indonesia. Salah satu karya terbaru mereka yaitu project NFT berskala global dengan nama Mindblowon Universe.

Sejumlah karya mereka pertama kali eksis di sejumlah laman blog, web dan stiker berbayar di aplikasi pesan instan. Tahilalats Mindblowon Studio pernah berkolaborasi dengan seniman, musisi, hingga sejumlah brand besar lainnya, termasuk diantaranya Coldplay, BTS, Rich Brian, maupun dengan brand lainnya.

Bertema Coast Punk

Format gambar animasi KV OLX Autos IMX 2023 resmi dirilis pada bulan Maret 2023 dengan tujuan mendukung giat branding selama acara OLX Autos IMX 2023. Sama seperti tradisi sebelumnya, KV IMX menampilkan muatan tema berbeda tiap tahun. Tema ‘Coast Punk’ yang bisa diartikan sebagai kreativitas industri modifikasi dan aftermarket di masa depan.

Tema tersebut dianggap memiliki kesamaan makna dengan tema besar acara ‘The Future of Creativity’. “Muatan tema yang diangkat, menunjukkan ekspresi kreativitas masa depan dengan inovasi baru garapan kreator Indonesia,” kata Andre Mulyadi, IMX Project Director.

Nuansa futuristis dihadirkan dari pemilihan warna latar dan pilihan tone warna dari kontras dari pendar cahaya. Terdapat tiga buah mobil, mirip Nissan Skyline GT-R (R34), Audi R8, dan Porsche 911. Ketiganya memberikan aspek filosofi dari kreativitas modifikator dalam mengeksplor gaya modifikasi.

Dunia modifikasi mobil selalu dinamis dan meningkat jumlahnya

“Permintaan modifikasi kendaraan terutama roda empat mengalami pertumbuhan signifikan tiap tahun. Pasalnya, transisi budaya kustomisasi ke personalisasi kendaraan saat ini bisa diartikan menjadi penambahan unsur estetika, fungsional, dan etika,” imbuh Andre.

Efek ilustrasi bergaya ‘Coast Punk’ terinspirasi dari tema ‘Cyberpunk’ yang dikenal sebagai sub-genre science fiction atau fiksi ilmiah. Potret Key Visual tersebut mengambil latar masa depan yang menggambarkan penggunaan teknologi tingkat tinggi dan kecerdasan buatan di masa depan.

“Kita mencoba hadirkan pengalaman baru untuk para penyuka otomotif dan komunitas modifikasi dalam tema visual Coast Punk,” ujar Samuel Suganda, selaku Creative Director – Mindblowon Universe.

Refleksi perpaduan otomotif dan lifestyle

Tampilan KV Coast Punk memberikan ilustrasi gelaran OLX Autos IMX 2023 sebagai event industri modifikasi dan aftermarket yang adaptif terhadap perkembangan zaman. Dalam desainnya, nampak refleksi perpaduan otomotif dan lifestyle digambarkan sebagai representasi OLX Autos IMX 2023 dan Tahilalats Mindblowon Studio.

“Kini saatnya kita menggugah semangat industri modifikasi dan aftermarket di Indonesia. Bukan hanya memperkenalkan produk baru, tetapi ada target regenerasi agar industri ini bisa terus memberikan dampak positif,” pungkas Andre Mulyadi.

Bandung Car Meetup_a

Serunya Road to OLX Autos IMX 2023 ‘Bandung Car Meetup: Retro vs Modern’

Geliat acara otomotif khususnya modifikasi mobil di Kota Bandung kembali bergairah. Dalam mendukung eksistensi karya dan inovasi para pegiat industri modifikasi di Bandung seri kedua OLX Autos IMX 2023 ‘Bandung Car Meetup: Retro vs Modern’ digelar sebagai ajang pemanasan menuju acara puncak OLX Autos Indonesia Modification & Lifestyle Expo (OLX Autos IMX 2023) ‘The Future of Creativity’ pada 29 September-1 Oktober 2023 mendatang.

Melihat animo tren modifikasi di Bandung yang kembali bangkit, OLX Autos IMX 2023 Series bertajuk ‘Retro vs Modern’ yang diadakan pada 5 Maret 2023 ini sukses menyuguhkan nuansa modifikasi otomotif dan gaya hidup yang menjadi karakter dari masa ke masa.

Acara yang diselenggarakan di Lobby Langit, 23 Paskal Shopping Center ini berkolaborasi dan di dukung penuh oleh OLX Autos Indonesia, Rumah Modifikasi ZC Distromotive, Honda Bandung Team, dan Group Otomotif 1990 serta wadah komunitas kendaraan roda empat Indonesia Community.

Tujuannya tak lain sebagai momen untuk memperkuat tali silaturahmi, memperluas edukasi, serta memberikan keseruan menarik yang bisa dirasakan langsung oleh para car enthusiast, car community, dan publik luas. Dampak positif gelaran ini dirasakan juga oleh semua pelaku industri modifikasi, termasuk brand aftermarket, pelaku modifikasi, dan industri lifestyle. 

Karakter khas skena otomotif Kota Bandung

“Sebagai Ibu Kota Jawa Barat industri kreatif Kota Bandung menyimpan banyak potensi kreatif yang terus berkembang. Saya berharap agar ke depannya IMX bisa berpameran di negara-negara maju lainnya dengan membawa misi untuk memperkenalkan produk aftermarket lokal ke mancanegara,” sambut Iendra Sofyan, selaku Kepala Bappeda Provinsi Jawa Barat, mewakili Gubernur Jawa Barat.

“Skena otomotif di Kota Bandung dari dulu memang dikenal akan kreativitasnya, apresiasi tinggi dari IMX dan NMAA kepada semua yang berpartisipasi aktif hari ini menjadi kegiatan untuk mendukung kreativitas dan inovasi dari Kota Bandung terutama banyaknya pengunjung yang antusias dalam bidang modifikasi,” tambah Andre Mulyadi, sebagai IMX Project Director.

IMX berkomitmen bahwa setiap acara series IMX di berbagai kota dapat menjadi wadah melahirkan karya, inovasi, sekaligus memunculkan daya kompetitif produk aftermarket. Acara Road to OLX Autos IMX 2023 Bandung Car Meetup: Retro vs Modern ini diharapkan menjadi jembatan mewujudkan kreativitas industri modifikasi, sehingga hasil inovasi dari para pelakunya dapat menghasilkan dampak positif bagi kemajuan industri secara nasional.

“Kami pun berharap agar dapat mendorong semakin banyak tumbuhnya produsen aftermarket hingga bengkel spesialis, peningkatan kualitas modifikasi, serta membuka peluang kerja untuk generasi milenial dan gen Z sebagai regenerasi industri modifikasi di beberapa tahun ke depan,” tutup Andre.

MaxDecal_Osaka_1

MaxDecal Siap Tembus Pasar Jepang

MaxDecal merasa bangga menjadi bagian dari tim Great of Indonesia yang mengikuti gelaran Osaka Auto Messe 2023 sebagai rangkaian pertama gelaran OLX Autos Indonesia Modification Expo (IMX) 2023. Osaka Auto Messe berlangsung pada 10 hingga 12 Februari 2023 di Gedung Intex Osaka, Jepang.

MaxDecal bertekad untuk memperkenalkan produk Tanah Air berkualitas tinggi yang dapat bersaing secara sehat di pasar global. “Kami percaya, produk-produk kami memiliki kualitas yang baik dan harus dikenal dunia. Osaka Auto Messe menjadi salah satu kesempatan yang bagus bagi untuk memperkenalkan produk kami,” kata Nofian Hendra, Sales and Development Manager MaxDecal.

Aktivitas di ajang OAM 2023 ini juga bagian dari langkah mereka melihat peluang dapat mengekspor stiker ke pasar otomotif Jepang. “Kami melihat peluang stiker otomotif di Jepang sangat bagus, karena Jepang adalah salah satu negara produsen mobil terbesar di dunia. Tentunya kami ingin mengupayakan agar produk asli Indonesia ini dapat didistribusikan di Jepang,” imbuhnya.

Pada event OAM 2023, ada dua produk unggulan yang dibawa yaitu MaxDecal Paint Protection Film (PPF) dan Maxdecal 9800 Series yang telah banyak digunakan oleh mobil-mobil modifikasi di Indonesia. MaxDecal PPF adalah jenis stiker atau film optic-clear yang memiliki standar ketebalan khusus untuk memproteksi permukaan cat kendaraan bermotor dari benturan atau gesekan batu atau benda lainnya sepanjang perjalanan, termasuk dari sorotan sinar matahari.

Ada teknologi canggih yang diterapkan

Teknologi pada PPF menggunakan Optic Clear TPU Film dan High-Flex Tech yang mudah dalam pemasangannya (Easy to Install). Selain itu, PPF ini juga memiliki daya tahan terhadap gesekan (scratch resistance), melindungi dari sinar UV (UV Rays Protection) serta self-healing technology dan hydrophobic. “Teknologi ini sangat mendukung efisiensi dalam perawatan mobil,” kata Nofian lagi.

Sedangkan MaxDecal 9800 Series merupakan stiker wrapping yang memiliki 32 warna elegan. MaxDecal 9800 Series memiliki hasil yang 98 persen seperti cat warna asli. Selain itu, 9800 Series dapat dilapis coating sehingga dapat menjaga warnanya. Produk ini juga telah memiliki teknologi superior scratch-resistant.

“MaxDecal 9800 Series menyerupai cat asli, dengan teknologi anti gores dengan resin top coated, jadi bisa dipoles dan coating seperti layaknya cat mobil. Kualitas produk kami ini bisa dibilang yang pertama di Asia dengan keunggulan tersebut,” bangga Nofian.

MaxDecal melihat bahwa industri stiker mobil di Jepang memiliki peluang besar karena Jepang merupakan salah satu negara yang memiliki pasar modifikasi mobil terbesar dan terbaik. Hal ini juga terlihat dari tren pasar Japanese Domestic Market (JDM) yang semakin mendunia. “Kami yakin bahwa sticker wrapping MaxDecal dapat menemukan pasar yang tepat di Jepang,” pungkas Nofian.