Biar Menarik, Honda Scoopy Punya Warna Baru

Di gelaran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2023, PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan New Honda Scoopy dengan warna dan striping baru.

Untuk memastikan rasa tenang bagi calon konsumen Honda, maka AHM juga menambah masa garansi rangka baru dari semula 1 tahun menjadi 5 tahun tanpa batas jarak tempuh.

Ada beberapa pilihan warna baru pada New Honda Scoopy tipe Stylish dan Prestige. Sehingga menghasilkan aksen yang semakin segar dan modern.

Pada varian Stylish kombinasi warna baru Stylish Green melengkapi pilihan warna Stylish Red yang sudah ada sebelumnya. Sedangkan pada varian Prestige kombinasi warna hitam pada Prestige Black, mendampingi pilihan warna Prestige White.

Baik varian Stylish dan juga Prestige menggunakan jok yang dibalut material warna coklat.

Selain pilihan warna baru pada varian Stylish dan juga Prestige, pembaruan striping juga diberikan pada New Honda Scoopy varian Sporty, Fashion, dan juga Stylish.

Varian Sporty dan Fashion tetap mempertahankan pilihan warna Sporty Grey dan Sporty Red untuk varian Sporty, dan Fashion Blue serta Fashion Brown untuk varian Fashion.

New Honda Scoopy varian Sporty hadir dengan pilihan warna Sporty Red dan Sporty Grey. Sedangkan varian Fashion hadir dengan warna Fashion Blue dan Fashion Brown.

Untuk varian Sporty dijual dengan harga Rp 21,975 juta (on the road DKI Jakarta). Lalu varian Stylish dengan warna Stylish Red dan Stylish Green.

Lebih lanjut varian Prestige dengan pilihan warna Prestige White dan Prestige Black hadir dengan banderol Rp 22,780 juta (on the road DKI Jakarta).

rangka eSAF

Kemenhub dan KNKT Teliti Rangka eSAF, Ada Temuan yang Mengejutkan

Keluhan masyarakat terkait rangka enhanced Smart Architecture Frame (eSAF) sepeda motor Honda, mendorong Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Darat bersama Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) untuk melakukan penelitian rangka eSAF tersebut pada bulan Agustus hingga September 2023.

“Hasil Penelitian yang dilakukan oleh tim peneliti telah ditindaklanjuti. Kami bersama KNKT akan mengawal dan mengawasi proses pemeriksaan dan penanganan rangka eSAF ini,” kata Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Hendro Sugiatno.

Material dasar berupa High Strength Steel (HSS) dan kemudian dilapis coating dengan metode CED (Cathodic Electro Deposition) secara dipping (celup). Proses ini dilihat langsung oleh tim peneliti Ditjen Hubdat dan KNKT, saat mendatangi dan melihat langsung proses produksi rangka eSAF di pabrik sepeda motor Honda di Kawasan Industri Indotaise Karawang, 1 September 2023 silam.

Struktur diklaim cukup kuat

Tim peneliti melihat proses pengendalian kualitas produk mulai tahap incoming material, press, welding dan pelapisan. Item kontrol termasuk dimensi maupun ketebalan dari hasil proses pelapisan telah dilakukan dan telah memenuhi persyaratan standard manufacturing global.

Berdasarkan hasil perhitungan finite element method dan divalidasi secara pengujian aktual di fasilitas milik PT. AHM, struktur rangka eSAF diklaim cukup kuat dan tidak memiliki daerah kritis dengan stress load yang tinggi. Tegangan yang terjadi masih jauh di bawah Yield Point (batas elastis) dari material rangka.

Lebih lanjut, Ditjen Hubdat dan KNKT juga meneliti rangka eSAF dari motor milik konsumen. Berdasarkan hasil pemeriksaan, ditemukan adanya karat pada bagian dalam rangka yang tidak terlapisi coating. Lalu ada temuan lubang pembuangan bawah yang berpotensi tertutup kotoran sehingga membuat air tersumbat, serta berpotensi adanya kelembapan di sekitar rangka.

Indonesia punya kondisi lingkungan korosif 

Seiring dengan hal ini, PT. AHM melakukan optimalisasi terhadap cara perlindungan rangka dari korosi secara menyeluruh. Selanjutnya, PT. AHM membuka layanan pemeriksaan dan penanganan dengan menyediakan layanan 24 jam melalui contact center Honda 1-500-989 atau datang langsung ke bengkel AHASS terdekat.

Sebagai catatan bersama, bahwa klasifikasi laju korosi carbon steel juga tidak terlepas dari kondisi atmosfer lingkungan. Indonesia sendiri berada pada klasifikasi laju korosi yang berat, jika merujuk kepada peta korosi dunia yang dikembangkan sesuai ISO 9223. Sehingga, Ditjen Hubdat berserta KNKT juga melihat perlunya peningkatan edukasi terkait perawatan dan pemeliharaan kendaraan bermotor.

Mendalami Karakter Rangka eSAF Skuter Honda

Beberapa hari silam, sempat marak video terkait rangka eSAF milik sebuah produk Honda yang terserang karat. Yang jelas, soal karat tersebut, kalau memang terjadi dari proses pembuatan tidak bisa dipandang sepele dan harus ada pertanggung jawaban. Urusannya keselamatan. 

Namun kami tidak ingin membahas lebih lanjut mengenai persoalan karat pada rangka tersebut. Sebab kami ingin mendalami karakter dari konstruksi rangka eSAF yang digunakan pada sejumlah skuter Honda. 

Honda memperkenalkan konstruksi rangka eSAF (enhanced Smart Architecture Frame) untuk meningkatkan efisiensi ruang dan juga pengendalian saat dikendarai. Mengikuti desainnya, rangka ini memiliki bentuk lebih simpel dengan bagian belakang melengkung ke arah atas, seolah mengadopsi para penggemar modifikasi yang ingin memanfaatkan rangka ini dalam berkreasi.

Konstruksi eSAF menggunakan proses produksi dengan pengelasan press dan laser. Struktur tersebut dikembangkan untuk meningkatkan stabilitas pengendalian. Dengan demikian, Honda mengklaim bahwa skuter menjadi lebih mudah dikendarai, ringan, dan nyaman untuk bermanuver.

Frame ini umumnya digunakan pada jenis skuter Honda, seperti Honda Scoopy, Honda Vario, Honda Beat, dan Honda Genio. Berikut beberapa karakteristik dan kelebihan rangka eSAF:

Kekuatan dan Keselamatan

Masih menurut Honda, eSAF dirancang untuk memberikan kekuatan dan kekokohan struktural yang diperlukan untuk melindungi pengendara dan penumpang dalam berbagai kondisi benturan. Ini termasuk penggunaan bahan yang kuat dan kokoh.

Efisiensi Bahan Bakar

Bobot kendaraan berbanding lurus dengan konsumsi bahan bakar, oleh karenanya rangka eSAF membantu mengurangi bobot keseluruhan kendaraan. Dengan menggunakan teknologi dan desain yang canggih, maka pengurangan berat pada rangka akan meningkatkan efisiensi bahan bakar dalam berkendara.

Bobot Ringan

Sebanyak 34 komponen dihilangkan dalam penggabungan ini, sehingga rangka tampak lebih simpel. Bobot rangka diklaim jadi lebih ringan 8 persen dibanding rangka skuter Honda sebelumnya. Rangka yang lebih ringan ini membuat pengendaraan menjadi lebih nyaman dan mudah khususnya ketika bermanuver.

Minim Deformasi

Meskipun lebih ringan, konstruksi ini diklaim memiliki daya tahan yang lebih baik dibandingkan rangka sebelumnya, karena menggunakan bahan steel atau baja. Berdasarkan uji internal, rangka lebih tahan dari defleksi atau pembengkokan saat dikendarai. Namun sepertinya, ada yang terlewatkan hingga bisa muncul soal karat tadi. 

Meningkatkan Kapasitas 

Rangka eSAF mampu memberikan pemanfaatan ruang yang semakin efisien, dalam hal ini adalah luas bagasi dan tangki bahan bakar.

 

Honda New Scoopy Makin Atraktif!

Honda Scoopy 2022 diberikan penyegaran agar tetap kompetitif. Perubahannya bukan cuma warna.

Makin atraktif! Yup, Honda New Scoopy kini tampil dengan desain dan pilihan warna terbaru. PT Astra Honda Motor (AHM) melakukan pembaruan terkini yang diaplikasikan pada Scoopy ditambah beragam fitur menarik untuk para pecintanya.

New Honda Scoopy tipe standar kini mengusung desain striping yang fresh. Pada varian Fashion hadir dengan kombinasi warna baru yakni Fashion Blue serta Fashion Brown. Sementara varian Sporty hadirkan kombinasi warna barukombinasi warna baru Sporty Silver yang menemani pilihan warna yang sudah ada sebelumnya yaitu Sporty Red.

Pembaruan striping juga disematkan pada New Honda Scoopy tipe Smart Key varian Stylish dengan mempertahankan warna Stylish Brown dan juga Stylish Red. Pada varian Prestige, menemani warna Prestige White, hadir warna baru yaitu Prestige Green yang semakin terlihat berkelas dan premium.

Untuk varian tipe Standard dan Smart Key disematkan tampilan terbaru pada hand grip, panel meter, serta pijakan kaki yang kini memiliki pola desain baru. Model ini juga memiliki kapasitas boks konsol depan yang lebih besar, dan makin fungsional untuk berkendara harian.

Direktur Marketing AHM Thomas Wijaya mengatakan “Pilihan warna terkini pada New Honda Scoopy yang dilengkapi dengan stripe terbaru memberikan pilihan bagi para pencinta motor skutik yang ingin tampil bergaya. Penyempurnaan fitur baru berupa boks konsol depan yang lebih besar membuat penggunanya dapat membawa lebih banyak barang untuk tampilan maksimal mereka yang ingin tampil unik dan juga fashionable,” ujar Thomas.

Skutik ini mengandalkan mesin 110cc eSP (enhanced Smart Power) yang mampu menyuguhkan konsumsi bahan bakar mencapai 59 km/liter melalui pengaktifan fitur ISS (metode ECE R40) dengan metode pengetesan EURO 3.

Untuk fitur, New Honda Scoopy dilengkapi dengan Smart Key Sistem terbaru. Cukup menekan knob untuk memverifikasi Honda Smart Key System tanpa perlu menekan tombol starter. Penyematan Smart Key Sistem untuk tipe Smart Key hadir terintegrasi dengan Answer Back System dan Anti-Theft Alarm.

Panel meter digital dengan layar LCD dengan pola desain terbaru menyajikan informasi beragam termasuk indikator Smart Key dan indikator baterai (khusus untuk tipe Smart Key), serta mempertahankan indikator ECO sebagai panduan berkendara efisien. Fitur lainya adalah Multi-Function Hook yang bermanfaat untuk barang bawaan. Model ini juga mengaplikasikan velg dual 5 spokes dan ban tubeless 12-inci yang nyaman.
New Honda Scoopy varian Sporty dan Fashion hadir dengan harga On The Road (OTR) DKI Jakarta Rp21.553.000 sedangkan untuk varian Stylish dan dan Prestige hadir dengan harga OTR DKI Jakarta Rp22.315.000.