Honda Accord gen 11

Honda Accord 2023 Dipatenkan di Indonesia, Indikasi Segera Dijual?

Gambar paten atas nama Honda Motor Co. Ltd muncul di pengumuman Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual pada 16 Januari lalu. Gambar tersebut menunjukan sebuah sedan empat pintu dan kami yakin ini adalah Honda Accord 2023 (generasi sebelas) yang diperkenalkan global November 2022 di Amerika Serikat.

Honda Accord 2023

Yang menarik, paten ini didaftarkan sejak 8 Juni 2022. Honda Prospect motor memang punya banyak rencana tahun ini. Meski jujur, kehadiran gambar ini membuat kami terkejut. Ini perkembangan baru karena yang santer terdengar adalah akan datangnya dua SUV berteknologi elektrifikasi. 

Tapi kami tertarik karena Honda Accord 2023 yang baru (CY) punya beberapa hal yang menarik perhatian kami.

Simple Minimalis Kelihatan Mahal

Accord merupakan sedan mid-size yang berhadapan langsung dengan Toyota Camry. Di Indonesia, penjualannya memang tidak terlalu membanggakan namun mobil ini punya potensi. Khusus generasi sebelas, bentuknya berubah banyak dan terlihat lebih menarik.

Honda Accord 2023 US

Paras depannya tampak sederhana tapi modern dengan lampu depan LED yang berdesain tipis, mengapit grill utama. Di bawahnya, tambahan air dam yang bentuknya tidak kompleks dan mudah dipahami. Tampang begini biasanya tidak cepat membuat bosan.

Dari samping, menurut Honda Amerika, meski platformnya sama seperti sebelumnya tapi Accord sekarang lebih panjang 71 mm. Meski kami sudah bosan dengan pewarnaan pelek two-tone (polish-silver dan hitam) tapi desainnya di mobil ini terlihat menarik. Ada dua ukuran, 17 dan 19 inci. Tergantung varian.

Honda Accord

Bagian belakangnya juga tampak elegan dengan tatanan lampu yang lagi-lagi terlihat sederhana tapi tidak membosankan. Bagasinya terlihat tebal, mengingatkan kami pada Accord generasi ketujuh.

Interior, kalau versi US, dibekali dengan trim warna piano black. Di dashboardnya ada imbuhan ornamen bermotif mesh (jaring), seperti yang juga ada di Civic dan CR-V terbaru. Layar multimedia tentu hadir. Tergantung variannya, layar infotainment berukuran antara 7-inci atau 12,3 inci. Yang pasti standar pada semua tipe adalah display 10,2 inci untuk informasi berkendara di depan pengemudi.

Interior Accord baru

Mesin & Suspensi Accord 2023

Di balik bonnet Honda memberikan dua opsi. Mesin 1,5 liter turbo bertenaga 192 hp/260 Nm, atau 2.0 liter hybrid bertenaga (kombinasi) 204 hp dengan torsi puncak 335 Nm.

Mesin yang pertama tentu tidak asing lagi. Terpasang di Civic dan CR-V turbo. Yang kedua juga sebetulnya sudah beredar cukup lama. Inilah yang terpasang pada Honda CR-V Hybrid yang juga akan masuk ke Indonesia tahun ini.

Di bawah mobil, terepasang platform yang sebetulnya sama seperti sebelumnya. Namun engineer Honda melakukan kalkulasi ulang untuk mendapatkan chassis yang lebih rigid. Selain itu, suspensi ditingkatkan performanya serta melakukan pelebaran jarak pijak roda depan hingga 15 mm. Hasilnya, Honda Accord 2023 diklaim memiliki handling yang lebih baik.

Honda Accord Gen 11

Honda Accord Gen 11 Tawarkan Enam Varian Untuk Pasar Amerika

American Honda Motor Co., Inc resmi meluncurkan Honda Accord gen 11. Atau generasi kesebelas yang siap dijual pada awal tahun 2023. Di kawasan Amerika Utara. Mengusung konsep model sedan dengan bentuk bodi panjang dan elegan serta teknologi hybrid elektrik, Honda Accord ini memiliki 6 varian mulai dari varian LX dan EX bermesin 1.5 liter turbocharged 4-silinder segaris, kemudian varian Sport, EX-L, Sport-L, dan Touring yang bertenaga 2.0 liter 4-silinder Atkinson segaris serta sistem hybrid dua motor.

Dari segi eksterior, Honda Accord memiliki garis bodi yang panjang serta bagian depan yang gagah dengan grille tegak dipadu headlamp LED. Pada lampu belakang terlihat garis lurus LED horizontal yang menonjolkan posisi waist line Honda Accord. Bentuk bonnet terlihat memanjang namun sleek dengan alur garis karakter yang tipis.

Ruang interiornya bergaya sporty modern dengan material bahan berkualitas tinggi. Suguhan instrumen panel 10.2-inci dan display audio berukuran 7-inci untuk varian LX dan EX, sementara untuk varian Sport, EX-L, Sport-L, dan Touring menggunakan display audio berukuran 12,3-inci dengan konsep seamless dengan kompatibel Apple CarPlay® & Android Auto™ yang terintegrasi dengan Google built-in (Google Assistant, Google Maps serta Google Play) untuk konektivitasnya.

Selain itu, New Front Body Stabilizing Seats juga disematkan untuk pengemudi serta penumpang depan agar tetap nyaman meskipun berkendara jarak jauh. Untuk suguhan kenyamanan lain pada All New Honda Accord adalah 12 buah premium speaker dari Bose.

Honda Accord gen 11 varian LX & EX menghadirkan dua mode berkendara yaitu ECON dan NORMAL saja. Sementara untuk varian Sport, EX-L, Sport-L, dan Touring mempunyai empat mode berkendara yaitu ECON, NORMAL, SPORT dan INDIVIDUAL.

Dari segi keselamatan, All New Honda Accord telah dilengkapi dengan fitur Honda SENSING yang dilengkapi dengan Low-Speed Braking Control, Traffic Sign Recognition System (TSR), Traffic Jam Assist (TJA) serta airbags yang berjumlah 10 buah mulai dari bagian depan, samping hingga untuk melindungi bagian lutut.

 

Honda Accord _1

Honda Accord Generasi Terbaru Mulai Menunjukkan Wujudnya

Honda Accord memang selalu menjadi model populer di Amerika Serikat.

Honda memberikan petunjuk baru untuk model generasi kesebelas Honda Accord melalui berbagai perubahan dari desain eksterior, interior, powertrain hingga teknologi terbarunya. Rencananya, sedan legendaris ini akan meluncur untuk pertama kalinya di dunia pada bulan November 2022 dan siap dijual pada 2023 mendatang di Amerika Serikat.

Pertama kali diluncurkan di dunia pada tahun 1976, setiap generasi Honda Accord selalu menampilkan teknologi terdepan di kelasnya. Model ini juga terbilang populer khususnya di Amerika Serikat. Honda pun memproduksi mobil di Amerika selama 40 tahun dan saat ini mengoperasikan 18 fasilitas manufakturnya di Amerika Utara.

Pada tahun 2021, lebih dari 95 persen dari semua kendaraan Honda yang dijual di AS dibuat di Amerika Utara, dengan hampir dua pertiga dibuat di Amerika, menggunakan suku cadang lokal serta global. Honda Accord terbaru nanti akan menampilkan eksterior yang sporty dengan desain bodi yang lebih ramping.

Siluet bodi tetap fastback

Anda akan mengenali desain grille yang menyerupai segitiga yang dipadu dengan lampu yang agak menyipit dan daytime running light LED. Sedangkan di bagian bawah bumper terdapat lubang udara berbentuk melebar yang berfungsi untuk menangkap udara menuju sistem pendinginan.  

Sedangkan pada bagian buritan, terdapat lampu belakang model two-piece. Bagian apron belakang pun sengaja menganut desain yang sederhana. Masih seperti generasi sebelumnya, Honda Accord ini tetap memiliki siluet bodi berbentuk fastback.

Sementara itu akan menggunakan powertrain baru berbasis hybrid dimana performa berkendaranya akan lebih responsif dan juga fun to drive. Kemungkinan besar masih seperti generasi sebelumnya, yakni mesin bensin Atkinson-cycle berkapasitas 2.0 liter yang dipadu dengan transmisi E-CVT serta motor listrik. Kombinasi ini menghasilkan output sebesar 212 hp dan torsi 315 Nm.

Honda Accord generasi kesebelas ini juga mempunyai perpaduan desain interior yang sporty, modern dan nyaman dengan menampilkan layar sentuh berukuran 12,3 inci, terbesar yang pernah ada untuk mobil Honda. Tak ketinggalan, sistem infotainment yang terintegrasi dengan Google built-in dan untuk pertama kalinya dibekalkan pada mobil Honda.