Fuso eCanter

KTB Siap Jual Truk Listrik eCanter Tahun Ini

Beberapa strategi untuk menghadapi 2024 diungkap oleh PT Krama Yudha Tiga Berlian (KTB). Beberapa mencakup produk dan layanan yang disesuaikan dengan karakter, area, serta jenis bisnis konsumen. Salah satu yang patut ditunggu adalah, kehadiran truk listrik eCanter.

Masih menjadi bagian dari strateginya di tahun ini, mereka secara resmi akan meluncurkan eCanter, pada bulan Juli nanti. Bertepatan dengan event GIIAS 2024. Tahap awal penjualan akan dilakukan di wilayah Jabotabek. Dengan target utama para pengusaha dari sektor bisnis logistik. Target jualannya juga tidak terlalu muluk. Paling tidak 10 unit bisa terjual.  

Menurut KTB, kehadiran truk listrik ini adalah untuk mendukung program pemerintah dalam mempercepat pemerataan elektrifikasi kendaraan di Indonesia. Termasuk di sektor mobil komersial.  

truk listrik ecanter siap dijual

Tentunya ini adalah hal positif. Setelah mobil komersial berukuran mikro Mitsubishi L100 EV, kini truk listrik eCanter. Sepertinya, Mitsubishi berniat untuk mencengkram pasar mobil komersial listrik di Indonesia. Setelah sebelumnya dipelopori oleh DFSK Gelora E. 

eCanter, saat ini sudah beredar di Indonesia meski statusnya adalah uji coba. Beberapa perusahaan logistik diberikan kesempatan untuk mengenal dan meneliti seperti apa operasionalnya.  

Siapkan Dukungan

Tentunya kehadiran eCanter ataupun keluarga besar Fuso yang lain, akan melempem kalau tidak didukung jaringan after sales yang serius. Dan tentunya, Anda paham, layanan purna jual Fuso cukup kuat. Namun mereka juga tidak lengah.  

Di bulan Ramadan ini, Mitsubishi Fuso menyediakan berbagai promo menarik. Konsumen yang ingin mendapatkan penanganan service cepat, ada fasilitas Fast Lane dengan berbagai diskon untuk penggantian filter oli, filter solar dan oli mesin dan pengerjaannya. Bengkel Siaga 24 Jam dan Mobile Workshop Service juga tetap beroperasi selama bulan Ramadan sampai Lebaran.

Di luar itu, mereka memperluas layanan berupa Bengkel Siaga 24 Jam, depo suku cadang, dan mobile workshop service. Tak ketinggalan menambah jaringan dealer hingga total 222 titik. Telah disiapkan Digital Operation MyFuso App & Telematic Runner 3.0, yang fokus untuk meningkatkan layanan secara digital dan praktis.

Mitsubishi Fuso eCanter baru

Mitsubishi Fuso Pamer Next Generation eCanter di GIIAS 2023

PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), APM Mitsubishi Fuso di Indonesia, menghadirkan Next Generation eCanter di GIIAS 2023. Ini adalah penampilan  perdananya di Indonesia sejak debut global September 2022 di Jepang.

Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC) pertama kali meluncurkan Mitsubishi eCanter pada tahun 2017. Ini adalah truk ringan bertenaga listrik pertama Mitsubishi dan telah beroperasi di Eropa, Amerika Utara, Australia dan Selandia Baru. Dengan pengalaman operasional selama lima tahun tersebut, MFTBC mengklaim berhasil mengembangkan Next Generation eCanter.

Mitsubishi eCanter next generation

Next Generation eCanter sepenuhnya bertenaga listrik. Menurut pembuatnya, memiliki jarak tempuh yang lebih jauh dengan akselerasi yang bertenaga. Dengan teknologi yang lebih canggih membuat truk ini tidak bising saat dikendarai. Sehingga pengemudi dapat melakukan pengiriman secara efisien ramah lingkungan.

Dikatakan juga, pengembangan eCanter secara berkelanjutan adalah komitmen MFTBC menuju netralitas karbon. Kehadiran truk ini menjadi hal signifikan demi mengurangi emisi karbon dan masa depan yang berkelanjutan.

Mendukung sisi ekonomis, eCanter terbaru hadir dengan eAxle. Ini adalah teknologi canggih yang hadir dengan driveline tanpa propeller shaft. Dikutip dari rilis Mitsubishi, keunggulan teknologi ini antara lain biaya perawatan yang lebih rendah. Selain itu, mudah diservis, halus, gesit dan akselerasi yang mulus.

Next Generation eCantr dibekali tiga opsi ukuran baterai. Yaitu ukuran S, M dan L yang menghasilkan tenaga dan jarak berbeda dalam sekali pengisian. Next Generation eCanter yang dipamerkan dalam ajang GIIAS ini memiliki baterai ukuran M, yang mampu berkendara sejauh 120-150 km. Variasi baterai ini tentunya akan memudahkan konsumennya.

Selain eCanter terbaru, KTB juga menampilkan Canter ‘kepala kuning’ edisi khusus 60 tahun. Ada juga Canter Bus dalam berbagai format. 

eCanter Jadi Jagoan Canggih FUSO di GIIAS 2022

Mitsubishi ingin terus memberikan edukasi sekaligus memperkenalkan eCanter kepada publik.

PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) sebagai distributor resmi Mitsubishi FUSO memboyong truk listrik eCanter pada pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022. Di ajang kali ini memang bukan debut bagi Mitsubishi FUSO eCanter, namun KTB ingin terus memberikan edukasi sekaligus memperkenalkan eCanter kepada masyarakat.

Diperkenalkan pertama kali dalam ajang Gaikindo Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2020, Mitsubishi FUSO eCanter mungkin sudah pernah Anda lihat berkali-kali. Meski begitu, kami tetap saja penasaran kapan waktunya truk listrik ini mulai dilempar ke pasar Tanah Air. Terkait dengan hal tersebut, pihak KTB pun angkat bicara.

“Kami masih mempelajari terkait keputusan untuk menjual eCanter di Indonesia. Memang belum bisa memutuskan kapan waktunya, tapi proof of concept tetap dilakukan secara detil dan aktual, sehingga diharapkan ada penyempurnaan dalam pengembangan produk ke depan,” kata General Manager Product KTB, Bayu Aprizal.

Langkah tersebut ditempuh KTB agar tidak tergesa-gesa dalam mengambil keputusan akhir terhadap pemasaran Mitsubishi eCanter. “Ini teknologi baru dan fasilitasnya harus memungkinkan. Faktor penting yang harus dipertimbangkan adalah dari segi fasilitas dan infrastruktur untuk menunjang kendaraan listrik. Kalau semua ideal, maka kami akan mengarah ke tahap pemasaran eCanter,” jelasnya lagi.

“Truk Mitsubishi FUSO e-Canter saat ini masih menjadi produk uji coba yang masih menjalani serangkaian studi di Indonesia. Termasuk proses studi penerimaan pasar bersama dengan konsumen Indonesia. Secara teknis kami sudah siap, tapi secara pasar harus kita lihat lagi,” ungkap Direktur Sales and Marketing KTB Duljatmono.

Di balik penampilan khas Mitsubishi FUSO, e-Canter ini mengusung teknologi penggerak dari motor listrik dan mendapatkan tenaganya dari 6 baterai listrik dengan kapasitas masing-masing 30 kWH. Saat dalam kapasitas penuh, truk ini mampu melaju hingga jarak 100 kilometer dengan daya angkut 75 persen dari muatan maksimal.

Tenaga yang bisa dihasilkan oleh Mitsubishi FUSO eCanter ini mencapai 181,4 hp dengan torsi maksimum 390 Nm. Selain itu, ada beberapa teknologi canggih berada di dalam truk, termasuk di antaranya anti-lock braking system (ABS), electronic stability program (ESP), dan lane departure warning (LDW), sehingga pengemudi menjadi lebih aman saat mengendarainya.

Memiliki spesifikasi canggih tersebut, truk listrik Mitsubishi FUSO e-Canter ini menjadi salah satu pusat perhatian booth Mitsubishi FUSO yang terletak di lokasi Hall 8 Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD pada gelaran GIIAS 2022. Bahkan Anda dapat merasakan langsung truk listrik ini pada area test ride di Hall 10.

Deretan FUSO Andalan dan Ramah Lingkungan di GIIAS 2022

Lini produk yang kuat dan lengkap dari varian EURO-4.

PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), memajang produk yang tangguh dan ramah lingkungan di gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022. Mitsubishi FUSO menampilkan produk tangguh dan ramah lingkungan yang terdiri dari unit FUSO EURO4 Line Up dan e-Canter, kendaraan komersial dengan tenaga listrik.

Dalam acara GIIAS, FUSO mengajak masyarakat untuk menyaksikan secara langsung dan merasakan teknologi FUSO e-Canter melalui acara test ride yang tersedia di Hall 10.

Di GIIAS 2022, FUSO menghadirkan empat unit produk unggulannya. Antara lain:

Fighter X FN 62FHDR dengan tambahan Mining Equipment berupa PTO, Radiator Guard, Rotary Lamp. Tidak lupa, dua tambahan fitur baru yaitu Engine Hour Meter & Air Conditioner. Engine hour meter adalah alat untuk mengukur lamanya mesin beroperasi. Ini dapat digunakan sebagai pengingat untuk melakukan perawatan berkala seperti penggantian oli. Fitur AC bakal memberikan kenyamanan yang lebih bagi pengemudi di area pertambangan. Kami yakin pengemudinya bisa terlena karena tetap sejuk saat mengendarainya.

Canter FE 84GBC sudah lama dikenal karena aspek nyaman, bertenaga, dan perawatannya mudah, serta cocok untuk menunjang sektor bisnis transportasi. Mitsubishi FUSO menghadirkan unit bus dari varian Canter FE 84GBC, Anda pun dapat menyaksikan unit milik PT. Bagong Dekaka Makmur, yang ngetop di area Jawa Timur.

Canter FE 71 Long, dengan ROH yang telah diperpanjang dari 1,3 m menjadi 2m, sehingga panjang totalnya menjadi 6,4 meter. Varian populer ini akan mampu menampung muatan yang lebih banyak dan konsumsi bahan bakar yang lebih efisien untuk mendukung bisnis konsumen khususnya di sektor logistik di perkotaan.

Nah, ini dia bintangnya, yaitu eCanter. Truk ini menjadi pelopor untuk mencapai misi ‘karbon netral’. eCanter adalah kendaraan komersial listrik pertama yang diproduksi secara masal di Jepang. Mitsubishi FUSO membawa eCanter ke Indonesia untuk menunjukkan bahwa eCanter siap secara teknis. Asyiknya, ini bukan prototipe lagi, tetapi telah digunakan dalam operasional sehari-hari khususnya di sektor logistik.

Mitsubishi FUSO baru saja memulai dan sedang melakukan Uji Coba Unit dengan di Bali. Bahkan di GIIAS 2022 ini, Anda dapat mencoba kecanggihan teknologi eCanter dengan datang ke area test ride di hall 10.