Test Drive Innova Zenix Hybrid, Kesempuraan Baru Untuk Sebuah Kijang
Di akhir penghujung tahun 2022 ini, PT Toyota Astra Motor (TAM) sepertinya ingin merayakan keberhasilan pencapaiannya di tahun ini sekaligus memperkenalkan lebih jauh tentang varian fenomenal terbarunya, All New Kijang Innova Zenix Hybrid.
Ya, kedatangan Zenix, terutama versi Hybrid memang jadi perhatian dan barang panas di dunia otomotif, khususnya di segmen crossover MPV. Bentuk terbarunya makin menawan. Bisa dibilang mirip dengan Toyota Kluger Hybrid yang diperuntukkan untuk pasar Australia.
Maka tak salah jika TAM langsung memboyong para awak media untuk mencoba langsung rasa berkendara Zenix dengan destinasi Jakarta-Semarang-Yogyakarta-Jakarta. Acara yang digelar selama 4 hari ini dibagi sebanyak 2 batch dan berjalan dari 19 hingga 21 Desember 2022 dengan menempuh jarak hampir 600 kilometer.
Bisa dikatakan, All New Kijang Innova Zenix sukses bertransformasi menjadi Cross-MPV dengan kenyamanan paripurna plus dukungan teknologi elektrifikasi dan fitur modern. Setelah 45 tahun terus mengandalkan struktur ladder-on-frame dan penggerak roda belakang, kini Zenix berubah jauh menjadi lebih comfort dan advance sekaligus premium.
Ya, mobil ini hampir kehilangan ‘rasa’ Kijangnya. Meski begitu hal ini bukanlah sesuatu yang buruk, namun malah menjadi sensasi baru yang jauh lebih berkelas. Kami menyadari semua ini saat mulai mengendarainya. Performanya berubah drastis. Jauh makin superior dengan paduan paket lengkap dari fitur keselamatannya.
Makin menarik, sebelum memulai perjalanan, seraya memasukkan barang ke mobil, kami mencoba langsung fitur voice command yang disematkan di mobil ini. Hanya perlu mengucapkan “Halo Innova, buka pintu bagasi” Voila! secara otomatis, pintu bagasi pun langsung terbuka. Begitu pun sebaliknya, saat ingin menutupnya.
Masuk di batch ke 2, Kami siap start justru dari resto bergaya Bali, Tip Tap Toe yang berada di kabupaten Sleman untuk bergerak ke kota Semarang via jalur perbukitan Kopeng. Satu unit Innova Zenix Hybrid tipe Q HV, menjadi kendaraan kami. Rasa pertama yang kami rasakan justru langsung mengarah kepada sisi performanya. Mesin hybrid yang kini diusung Zenix terus menghantarkan kenyamanan dengan daya output yang presisi, begitu juga dengan transmisinya.
Kini, tak lagi mengusung opsi transmisi manual maupun otomatis, Sebagai gantinya, varian bensin non-hybrid kini dibekali transmisi CVT Direct Shift 10-speed. Sedangkan pada Zenix hybrid dibekali dengan transmisi jenis eCVT yang menghasilkan efisiensi bahan bakar yang maksimal. Hantaran tenaga bawah hingga atas terus mengisi secara linear di setiap putaran mesin. Menakjubkan!
Sistem komputer terus mengatur setiap rasio torsi dan tenaga mesin sesuai mode berkendara yang dipilih serta mengatur putaran mesin pada perpindahan antar gigi. Perpindahan naik-turun gigi dan penyaluran output tenaga maupun torsi mesin jauh lebih halus dibandingkan dengan transmisi automatic konvensional.
Pada kolom transmisi Kijang Innova Zenix terdapat pilihan posisi tuas yang hampir mirip dengan transmisi automatic yakni P (PARKING), R (REVERSE), N (NEUTRAL), dan D (Drive). Perbedaannya, pada kolom transmisi CVT yang kini diusung terdapat kolom tambahan dengan tanda (+) (-) di bagian paling bawah sebelah kanan yang akan mengubah kinerja transmisi CVT dari Direct-Shift ke mode Sequential Shiftmatic.
Meski tanpa pedal kopling, kami tetap dapat melakukan aksi oper stik persneling ala transmisi manual dengan sentuhan halus jemari pada shift knob ke posisi (+) maupun (-) saat melaju di tol Trans Jawa. Pada mode ini, perpindahan gigi pun dapat dilakukan via tuas paddle-shift yang terdapat pada setir. Hmm…praktis dan menyenangkan untuk sebuah Innova.
Varian Hybrid Mendapatkan Pilihan Mode EV
Saat mengaktifkan mode EV, maka sistem komputer manajemen kendaraan akan menonaktifkan mesin bensin dan beralih sepenuhnya pada kinerja motor listrik penggerak sistem hybrid yang memiliki output daya 111 HP dan torsi 206 Nm.
Pasokan daya listrik penggerak hybrid bersumber dari baterai Ni-MH yang berada di bawah kursi depan. Tentunya kapasitas daya baterai yang terpakai bergantung pada berapa lama dan seberapa jauh jarak yang anda tempuh dengan mode EV.
Pada saat berada di kondisi lalu lintas yang padat dan stop and go atau sedang berkendara santai, mode berkendara ECO merupakan pilihan paling tepat. Sistem komputer akan mengatur kinerja mesin pada putaran mesin rendah dengan pengaturan suplai BBM yang lebih ekonomis.
Mode ECO sukses memadukan kinerja mesin dan motor listrik hybrid. Dengan asupan suplemen performa dari motor listrik hybrid, kinerja mesin bensin pun menjadi lebih ringan dan konsumsi BBM menjadi jauh lebih efisien alias lebih irit. Nah, saat kami menginginkan output performa yang lebih optimal dan responsif serta akselerasi yang jauh lebih cepat, tinggal mengaktifkan mode POWER.
Meskipun mengusung transmisi CVT, namun Innova Zenix Hybrid sangat responsif saat diajak melintasi tanjakan. Selain menggunakan sabuk baja CVT yang lebih lebar dan rasio final gear yang lebih besar, terdapat fitur uphill/downhill shift control yang terintegrasi dengan sensor kemiringan kendaraan. Fitur ini akan menjaga output performa dan rpm mesin agar tidak kehilangan tenaga saat menanjak.
Destinasi menuju area Gunung Merbabu via Kopeng ini terbilang cukup ekstrim. Jalan sempit berkelok dengan jalur menanjak dan menurun ditambah hamparan kabut tebal cukup menguras skill berkendara kami. Tingkat kestabilan mobil ini sangat aman didukung penuh oleh bantuan fitur Electronic Power Steering yang terbilang sempurna dan akurat. Visibiltas pun semakin jelas bagi kami, karena bagian ujung mobil ini dapat terlihat dengan jelas.
Pengembangan sempurna bagi generasi terbaru Innova ini juga berasal dari platform baru TNGA (GA-C) dengan struktur monokok. Dengan berbekal mesin bensin 2.0-liter berkode M20A-FXS 4-silinder yang dipadukan dengan motor listrik penggerak sistem hybrid, Innova Zenix Hybrid sukses merubah ekspektasi kami menjadi suatu kepuasan tertinggi saat mengendarainya.
Overall, kami hampir tidak bisa menemukan cela apapun untuk varian ini. Apalagi saat cruising santai dengan menikmati bias cahaya matahari sore lewat fitur New Panoramic Retractable Roof yang membuat ruang kabin terasa semakin fresh sepanjang perjalanan. Saat ingin santai, kami hanya perlu memainkan perangkat Rear Seat Entertainment di balik kursi depan untuk menikmati media penting seperti Youtube hingga Netflix dan duduk nyaman di captain seat dengan kaki tertopang. Sempurna…