Toyota alphard 2023 GIIAS

Toyota Alphard Baru Tampil di GIIAS 2023

Toyota Alphard terbaru hadir di GIIAS 2023, sesuai perkiraan. Meski kami agak terkejut karena tidak ada Vellfire. MPV mewah ini hadir dalam format hybrid (HEV) dan bermesin konvensional. Tetap mengusung kemewahan yang jadi ciri khasnya.

All New Alphard dijual dalam empat varian. Mulai dari basic model 2.5 X, 2.5 G, dan 2.5 HV. Namun harganya belum diungkap. Harganya adalah sebagai berikut:

Alphard X Rp 1.356.100.000

Alphard G Rp 1.578.800.000

Alphard G HEV Rp 1.657.000.000

Interior Toyota Alphard 2023

Kelengkapannya, panel instrumen di balik kemudi berukuran 12.3 inch Full TFT dan Head Up Display (HUD). Untuk hiburan, ada monitor 14 inch di tengah dashboard. Selain itu tersedia wireless charger, dan Electrostatic Switch di kemudi ada pada semua tipe.

Fitur kenyamanan lainnya adalah Power Back Door with Voice Command dan Digital Video Recorder sebagai dashboard camera yang dapat terintegrasi dengan smartphone. Tipe 2.5 HV sebagai yang tertinggi, mendapatkan paddle shift, detachable Smartphone-like Remote Control, jok kulit asli lengkap dengan seat massage. Sedangkan, tipe 2.5 G dan 2.5 HV disematkan Captain Seat with Large Headrest and Electric Power, di mana jok tipe 2.5 G dibungkus synthetic leather.

Lebih Kuat

Alphard Baru di giias.

Platform yang digunakan adalah TNGA-K, serupa dengan Toyota Camry, beberapa produk Lexus, hingga Toyota Highlander terbaru. Tapi menurut informasi yang kami dapatkan, untuk Alphard strukturnya 50 persen lebih kokoh dibanding sebelumnya. Ini berkat tambahan penguat di bagian belakang.

All New Toyota Alphard hybrid dibekali penggerak A25-FXS. Mesin pembakaran internal berkapasitas 2,5 liter, empat silinder. Mobil ini menghasilkan tenaga kombinasi 247 hp. Transmisi E-CVT jadi penyalur daya ke roda depan. 

Tipe 2.5 X dan 2.5 G diberikan mesin berkode 2AR-FE 2.494 cc 4-silinder bertenaga 179,7 hp pada 6.000 rpm. Torsinya 235 Nm pada 4.100 rpm yang diteruskan oleh transmisi CVT ke roda depan. Hanya ada 2 pilihan warna All New Alphard, yakni Platinum White Pearl dan Black. Sedangkan untuk interior, tersedia pilihan warna Black untuk diseluruh tipe.

“Pengalaman melayani pelanggan selama 15 tahun, membuat Premium Luxury MPV ini terus menjalani continuous improvement sehingga dicintai dan dihargai oleh banyak orang,” ujar President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Hiroyuki Ueda.

“Sekarang, All New Alphard hadir dengan penampilan yang lebih bermartabat dan canggih, memberikan hospitality dan kemewahan sejak pelanggan masuk ke dalam mobil, terintegrasi dengan teknologi elektrifikasi untuk menjamin mobilitas paripurna yang ramah lingkungan, dan lebih aman berkat teknologi Toyota Safety Sense dan pembaruan telematika T Intouch,” tambahnya. 

Plaza Subaru Pondok Indah Diresmikan, Incar Pasar Ibukota

Subaru Corporation Japan bersama Subaru Indonesia meresmikan Plaza Subaru Pondok Indah, dealer pertamanya di Jakarta pada Rabu, (9/8).

Berdiri diatas lahan seluas 2007 m2, Plaza Subaru Pondok Indah menempati lokasi strategis di Jl. Arteri Pondok Indah no. 1A, Jakarta Selatan. Dealer ini hadir dengan layanan 3S (sales, service, & sparepart) dengan standar tinggi yang ditetapkan Subaru Corporation Japan. Dilengkapi pula dengan 6 display car di area showroom dan 9 working stall di area bengkel.

Dealer ini memiliki tenaga ahli yang telah mendapatkan Subaru Technician Premium Award dan area Spareparts seluas 100 m2. Seluruh layanan sales dan aftersales yang ada dibalut dengan prinsip hospitality Omotenashi khas Jepang.

Peresmian ini turut dihadiri oleh Jinya Shoji, Corporate Senior Vice President & Chief General Manager dari Subaru Corporation Japan. Hal tersebut dikatakan menjadi bukti komitmen bersama antara Subaru Corporation Japan dan Subaru Indonesia.

Selain itu mewakili Indonesia, hadir juga Paula Dewiyanti, Board of Director Plaza Capital Group. Tentunya hadir juga Arie Christopher, Chief Executive Officer Subaru Indonesia dan Carlos Sanusi, Chief Executive Officer Plaza Subaru.

Dipercaya Untuk Tumbuh

Jinya Shoji mengutarkan kepercayaannya untuk Subaru Indonesia dan jaringan dealer Plaza Subaru. Keduanya diyakini akan mendorong pertumbuhan merek Subaru di Indonesia. “Kami berkomitmen untuk mendukung perkembangan Subaru di Indonesia dengan produk-produk luar biasa, mendengarkan permintaan konsumen, hingga kesuksesan untuk mendirikan enam dealer Subaru hingga akhir tahun 2023,” ujar Jinya.

Arie Christopher, Chief Executive Officer, Subaru Indonesia mengatakan, “Peresmian yang hari ini dilakukan Subaru Corporation Japan perlihatkan komitmen yang luar biasa dari prinsipal kami dan kerja keras yang luar biasa dari tim Plaza Subaru untuk menghadirkan dealer flagship 3S dengan global brand identity Subaru.”

Area DKI Jakarta diakui Subaru memiliki pertumbuhan pasar potensial dan terus meningkat setiap tahunnya. Penambahan jaringan diler di daerah ini merupakan salah satu hal yang penting untuk mendukung permintaan dari konsumen yang juga meningkat. Selain itu, Jakarta dipilih sebagai dealer ke-empat Subaru di Indonesia karena kota ini merupakan pusat bisnis, industri, serta pusat dari wilayah aglomerasi Jabodetabek.

“Kami mengundang seluruh fans, calon pelanggan, dan para Subarist untuk mengunjungi Plaza Subaru Pondok Indah mulai 10 Agustus. Untuk informasi terkait Plaza Subaru Pondok Indah, pelanggan dapat menghubungi (021) 38250999”, tutup Carlos Sanusi.

Maxus Mifa 9

Maxus Mifa 9, MPV Elektrik Yang Akan Hadir di GIIAS 2023

Maxus sebetulnya bukan merek yang baru di Indonesia. Mereka adalah produsen yang menjual kendaraan MPV berbasis ladder frame seperti Weststar V80. Biasanya, mobil ini banyak digunakan oleh pengusaha travel. Namun nanti di GIIAS, Maxus akan menghadirkan sesuatu yang baru, Maxus Mifa 9.

Soal bentuk, silahkan nilai sendiri. Yang pasti kami merrasa ada saja bagian yang mirip dengan mobil Jepang. Coba Anda perhatikan. Mifa 9 adalah MPV berpenggerak listrik sepenuhnya (EV) dengan baterai Lithium berkapasitas 90 kWh. Motor listriknya menghasilkan tenaga hingga 241 hp. Diklaim, mampu menempuh hingga 435 km. Untuk Indonesia, entah ada perbedaan spesifikasi atau tidak, tapi menelisik spesifikasi secara global ini MPV yang menarik.

Maxus Mifa 9 MPV listrik dari Cina.

Karena ini MPV besar dengan ukuran 5,2 meter dan wheelbase 3,2 meter, Anda boleh berharap interiornya lega. Dan memang Mifa 9 diposisikan sebagai MPV kelas atas dengan jok captain seat berpengaturan elektrik. Plafonnya diberikan sunroof dan panoramic roof.

Sementara fasilitas kenyamanan didukung oleh layar 12,3 inci untuk sarana infotainment. Layar ini juga jadi pusat kendalli berbagai sarana. Dashboard-nya terlihat mulus dan bersih. Beberapa tombol sentuh terpasang di tengah. AC sudah memiliki kemampuan dual zone, pastinya. Kualitasnya seperti apa, kami akan lihat besok di GIIAS 2023.

Dashboard Mifa 9

Nah, pertanyaannya apakah Maxus Mifa 9 akan dijual? Maxus yang berada di bawah naungan Indomobil Group belum menjawab. Sepertinya ada kemungkinan begitu. Andaikan dipasarkan pun akan jadi opsi menarik untuk mereka yang mencari MPV tujuh penumpang. 

Sepengamatan kami, ada beberapa MPV menarik yang akan hadir perdana di GIIAS 2023. Ada Toyota Alphard, Nissan Serena e-Power dan sebagainya. 

Paket Aksesoris Jurassic Park Untuk Jeep Wrangler dan Gladiator

Film perdana dari Jurassic Park yang muncul di tahun 1993 silam tersebut tak hanya membangkitkan kecintaan pada Dinosaurus. Jeep Wrangler YJ Sahara berlivery Jurassic Park dalam film tersebut pun jadi trend.

Saat itu tak sedikit dari para pemilik Jeep Wrangler YJ Sahara yang memodif mobil mereka dengan gaya taman ajaib itu. Mulai dari sekadar decal logo pada cover ban serep hingga mengubah tampilan Wrangler YJ jadi nyaris seperti yang ada dalam film.

Setelah 30 tahun berlalu, Jeep kembali mengajak bernostalgia dengan meluncurkan paket aksesoris modifikasi edisi Jurasic Park. Paket aksesoris ini khusus untuk Jeep Wrangler JL dan Jeep Gladiator model tahun 2018-2024. Apa saja isi paketnya?

Tampilan Ala Jurassic Park

Bertepatan dengan perayaan 30 tahun film tersebut, Jeep meluncurkan paket aksesoris opsional ala Wrangler YJ Sahara yang menjadi bintang dalam film tersebut.

Aksesoris ini terdiri dari beragam jenis decal stiker yang akan dipasang pada panel body plus sejumlah aksesoris interior.

Untuk decal stiker pada area eksterior, mulai dari logo “Jurassic Park” berukuran besar untuk pintu depan dan decal grafis pada bagian sisi kap mesin. Kemudian terdapat decal nomor seri khusus yang ditempel pada bagian tengah kap mesin, fender depan dan handle pintu belakang. Sudah mirip dengan mobil operasional para pawang dinosaurus?

Untuk area interior, terdapat tuas shifter edisi khusus dengan imbuhan tulisan “T. rex”. Dengan sedikit biaya ekstra, anda akan memperoleh tuas shifter untuk gardan bernuansa pulau Jurassic Park.

Harganya Masuk Akal

Untuk paket pertama, cukup merogoh kocek sebesar $550 atau sekitar Rp 8,3 jutaan. Jika ingin tambahan aksesoris tuas gardan, Anda dapat menebusnya seharga $650 yang kurang lebih setara Rp 9,8 jutaan.

Meskipun harganya relatif terjangkau, namun aksesoris ini jumlahnya sangat terbatas. Jeep hanya meluncurkan sebanyak 100 paket dengan nomor seri khusus. Juga hanya bisa diperoleh melalui situs resmi Graphic Studio selaku pemegang lisensi Jurassic Park.

Jika ingin replika yang mirip mobil aslinya, ada workshop yang menggarap kit Wrangler YJ Sahara Jurassic Park, yakni Razorfly Studios. Kalau Anda pesan semua akseoris, lengkap dengan antena CB dan aksesoris lainnya, harga paketnya dijamin akan jadi sangat mahal…

Jadi, kalau mau lebih moderat, meskipun paket sstandar hanya sebatas aksesoris decal, namun sudah cukup menghibur hati fans taman suaka dinosaurus.

 

BMW iX Siap Antar Jemput di Hotel Mewah.

BMW Indonesia dan Bluebird Group resmi bekerjasama untuk mengantar Anda yang ingin menginap di hotel-hotel premium Jakarta dengan mobil listrik BMW iX. Inilah hasil kerjasama BMW Indonesia dan perusahaan taksi Bluebird. BMW Indonesia dan Bluebird Group juga menggandeng The Westin Jakarta. Salah satu hotel bintang lima di Jakarta.

Pengesahan kerjasama strategis ini dihadiri Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia. Sementara mewakili Bluebird Group hadir Adrianto Djokosoetono, Direktur Utama PT Blue Bird Tbk dan Coody Johasman Madjid, Commercial Director PT Blue Bird Tbk.

“Kami sangat senang mengumumkan kolaborasi inovatif dengan mitra strategis kami, Bluebird Group,” ujar Ramesh Divyanathan. “Untuk memenuhi visi ini, kami telah hadirkan program JOY IS ELECTRIC. Untuk menghadirkan pengalaman berkendara dengan kendaraan listrik premium BMW kepada khalayak luas, hasil kerjasama dengan Bluebird Group.” 

Direktur Utama PT Blue Bird Tbk, Adrianto (Andre) Djokosoetono menyatakan “Kami merasa bangga dapat berkolaborasi dengan BMW Indonesia untuk mendekatkan pengalaman mobilitas terbaik yang mendukung keberlanjutan lingkungan.”

Bluebird siap memberikan nilai tambah berupa kenyamanan ekstra melalui layanan E-Goldenbird dengan kendaraan BMW iX. “Kini masyarakat juga dapat merasakan pengalaman berkendara dengan kenyamanan ekstra dan ramah lingkungan melalui layanan E-Goldenbird yang dapat dirasakan oleh konsumen retail,” tambah Andre.

Penjualan Tertinggi

Ramesh juga mengungkapkan, “Pada tahun 2022, BMW Group Indonesia mencapai penjualan tertinggi sejak didirikan pada tahun 2001. Dengan total pengiriman kendaraan sebanyak 3.742 unit BMW dan MINI. Naik 21 persen dari angka tahun sebelumnya sebanyak 3.102 unit.”

Selain itu, BMW Indonesia juga mengklaim telah mempertahankan posisinya sebagai brand premium terlaris di Indonesia selama semester pertama tahun ini. Peningkatannya sebesar 28 persen dibandingkan tahun 2022. “Kami juga memimpin pasar kendaraan listrik (EV) premium di Indonesia dengan pangsa pasar 54,5 persen (YTD Juni 2023),” tambahnya.

 

Lamborghini Huracan STO.

Mau Nyetir Supercar di South Australia? Harus Punya SIM Khusus

Negara bagian South Australia melakukan terobosan dengan membuat aturan SIM (Surat Izin Mengemudi) baru. SIM ini ditujukan untuk pemilik dan pengguna Ultra High Power Vehicle atau UHPV alias kendaraan supercar atau hypercar. Kenapa bisa begitu?

Jadi, karena banyaknya kecelakaan mobil kencang di negara itu, bahkan sampai mengakibatkan korban jiwa, legislatif South Australia mulai memperketat syarat untuk mengemudikan mobil kencang. Ditambah, pemilik mobil dilarang mematikan fitur bantu berkendara seperti traction control. Nama SIM-nya adalah U Class, mulai berlaku 24 Desember 2024 nanti.

Supercar Ferrari

Kategori UHPV, disebutkan situs Drive adalah mobil yang memiliki rasio tenaga/bobot 370 hp/ton. Bobot kotor (gross) mobil juga kurang dari 4,5 ton. Dengan begitu, ada lebih dari 200 model yang masuk kategori tersebut.

Selain menambahkan kategori U-Class, pemerintah setempat juga mengumumkan hukuman untuk para pelanggar. Untuk yang sengaja mematikan fitur bantu berkendara macam traction control tadi, dendanya AU $5.000. Dengan catatan, sengaja menon-aktifkan saat berkendara di jalanan umum. Lain cerita kalau sedang di sirkuit, atau terjebak di medan non-aspal.

Lebih parah lagi, kalau mengalami kecelakaan sampai menimbulkan korban jiwa. Lalu ketahuan mobil dalam mode Sport dan traction control mati. Hukumannya bisa tujuh tahun penjara serta dilarang memiliki SIM sampai tiga tahun. Sebelumnya, hukuman untuk yang pengemudi yang bersalah dalam kecelakaan sampai timbul korban jiwa adalah 12 bulan plus enam bulan dilarang punya SIM.

Keputusan ini diambil setelah kejadian tabrakan di South Australia yang melibatkan supercar Lamborghini Huracan. Pengemudinya, Alexander Campbell menabrak anak di bawah umur, Sophia Naismith (15 tahun) hingga meninggal. Kejadian tahun 2019 ini menyadarkan pemerintahnya untuk merevisi undang-undang lalu lintas di negara bagian itu.

Kalau ini diterapkan di Indonesia, apa jadinya? 

Sumber: Drive

Ada MG baru di GIIAS 2023

MG Hadirkan Mobil Listrik Baru di GIIAS 2023, MG ZS EV?

Moris Garage, atau lebih dikenal dengan nama MG sedang berulang tahun ke-100 tahun ini. Iya, ini merek lama. Untuk merayakannya, mereka pilih tema Techvolution, yang dikatakan menunjukan kiprah MG dalam perkembangan otomotif dunia. Khusus di Indonesia mereka membawa barang baru, MG ZS EV.

Tentu, MG Indonesia tidak mengatakan itu produk yang mereka bawa. Tapi di rilis yang kami terima, ada gambarnya. “Mobil listrik terbaru dari MG merupakan mobil Compact SUV bertenaga listrik dengan performa luar biasa, desain yang sporty dan modern serta fitur-fitur kenyamanan yang memastikan pengalaman berkendara yang terbaik bagi konsumen modern Indonesia,” begitu kutipan dari rilis media masa yamg mereka kirim.

MG ZS EV

Dari foto yang tidak perlu dianalisa pun sudah terlihat jelas, MG ZS EV berada di paling depan diantara empat model yang sudah ada. Meski belum ada spesifikasi untuk pasar Indonesia, tapi di pasar global mobil ini sudah ada. Contohnya di India.

Di negara itu, ZS EV dibekali baterai berkapasitas 50,3 kWh. Baterai ini menggerakkan motor listrik dengan daya puncak setara 174,3 hp. Jarak tempuh maksimal yang bisa diraih adalah 461 km. Untuk isi baterai hingga penuh perlu 8,5 jam dengan charger 7,4 kW (AC). Kalau menggunakan pengisian arus DC 50 kW hanya makan waktu 60 menit dari kosong hingga 80 persen terisi.

Setir MG ZS EV

Fitur di kabin antara lain pendukung hiburan berupa layar sentuh 10,1 inci. Di depan pengemudi ada layar untuk informasi berkendara dengan ukuran tujuh inci. Tidak ketinggalan pelengkap macam panoramic sunroof, serta jok elektrik untuk pengemudi.

Untuk keselamatan, perlindungan penumpang didukung enam airbag, rem ABS dan EBD. Dihadirkan juga kamera pantau 360 derajat, hill descent control dan beberapa alat ADAS. Harganya? Kalau di India setara Rp 429 jutaan. Entah berapa nanti kalau memang dijual di Indonesia. Kita tunggu saja di GIIAS 2023.

PT Handal Indonesia Motor Siap Rakit Produk NETA Secara Lokal

PT NETA Auto Indonesia mengatakan telah melakukan komitmen yang signifikan untuk pengembangan kendaraan listrik berkualitas tinggi di Indonesia. Dibuktikan dengan bermitra bersama perusahaan lokal, PT Handal Indonesia Motor (HIM).

Memorandum of Understanding (MOU) ditandatangani pada 26 Juli lalu, menandai awal dari kolaborasi untuk merakit kendaraan dalam bentuk CKD (Completely Knocked Down). Produksi dijadwalkan dimulai pada kuartal kedua tahun 2024.

PT HIM telah berdiri sejak tahun 1993, dipilih sebagai mitra perakitan lokal strategis bukan tanpa alasan. Perusahaan perakitan ini punya pengalaman luas, kredibilitas dan kepercayaan dari berbagai merek serta penduduk Indonesia.

Upacara penandatanganan dihadiri oleh tokoh-tokoh kunci dari kedua perusahaan. Sepert Mr. Kong Fanlong, Co-President of NETA Auto, Mr. Zhou Jiang, Vice President of NETA Auto dan Executive Vice President of NETA Overseas. Tidak ketinggalan Wang Chengjie, Assistant President of NETA Auto dan Vice President of NETA Overseas.

Dari PT HIM, hadir ‘orang lama’ seperti Deputy Main Commissioner Jongkie Sugiarto, President Director Denny Siregar dan I.G.P Rampai Surya Budhi, Deputy Director of Auto Investa.

Dukung Pemerintah RI

Mr. Wang Chengjie menyatakan komitmen NETA Auto menyediakan kendaraan yang memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia. Kolaborasi antara NETA dan PT HIM juga bertujuan untuk mendukung upaya pemerintah Indonesia dalam mendorong adopsi kendaraan listrik. 

NETA, diperkenalkan di China pada tahun 2018, kini sedang memperluas kehadirannya ke Asia dan Eropa. Kehadirannya di Indonesia, dikatakan akan menawarkan produk yang sesuai dengan preferensi konsumen otomotif Indonesia.

Ikut di GIIAS 2023

Di Indonesia, NETA menunjukkan ketegasannya dengan berpartisipasi dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Sementara, PT HIM mengatakan yakin akan kemampuan merek China ini untuk bersaing di industri otomotif. Sekaligus memenuhi permintaan akan kendaraan listrik yang terjangkau dan canggih untuk Indonesia.

Mr. Denny Siregar mengakui keselarasan visi dan misi antara kedua perusahaan dalam mendukung inisiatif pemerintah Indonesia. Dia menekankan bahwa komitmen PT Handal Indonesia Motor untuk berkolaborasi berasal dari pengamatan perjalanan NETA sejak didirikan, ekspansinya ke beberapa negara, hingga masuk resmi ke Indonesia. Komitmen bersama ini membawa PT HIM yakin untuk memfasilitasi perakitan produk-produk NETA untuk pasar Indonesia.

 

Modifikasi BMW XM Gaya Rusia

Dari sederet mobil SUV yang pernah dibuat oleh BMW, mungkin yang desainnya terbilang paling radikal adalah BMW XM. Usianya belum genap setahun, namun SUV PHEV garapan BMW M ini telah memikat banyak tuner dan modifikator. Salah satunya adalah Renegade Design atau lebih populer dengan label RNG Design, yang keluar dengan modifikasi BMW XM yang enak dilihat.

Tuner asal Rusia yang berdiri sejak tahun 2005 dan kini bermarkas di Dubai ini cukup ternama di kancah modifikasi mobil sport dan mobil mewah. Sebagian besar mobil hasil garapan RNG tampil ekstrim dan garang. Ya, desain khas Rusia. Nah, seperti apa jadinya jika BMW XM dikustom dengan gaya Rusia?

Kurang Sangar

Bagi sebagian orang mungkin tampilan BMW XM terlihat sangar. Tapi ada pula yang bilang wajahnya malah kurang sangar dan justru terlihat aneh bin absurd.

Bahkan banyak yang melihat grille model “ginjal” ciri khas BMW pada XM mirip lubang hidung banteng. Ya, ukuran grillenya memang besar.

Empat laras knalpotnya pun tidak berjajar, tapi bersusun 2-2 di kiri dan kanan. Desain yang terlihat tak lazim. Hal inilah yang membuat RNG Design kemudian membuat body kit khusus untuk merubah tampilan BMW XM.

Serat Karbon Jadi Pilihan

Pada body kit yang digarap oleh RNG Design, sebagian besar material yang digunakan adalah serat karbon. Selain bobotnya sangat ringan, tekstur bahan serat karbon yang khas kian memperkuat kesan misterius dan garang ala mobil SUV gaya Rusia.

Ubahan pada bagian depan tidak terlampau banyak. Tapi membuat wajah XM berubah lebih misterius.

Di sekeliling grille diimbuhi frame serat karbon, menggantikan frame standar yang bernuansa mengkilap. Bagian bumper depan pun sedikit dirombak dengan add-on lip spoiler dan sirip splitter macam mobil balap GT. Sementara kap mesin standar diganti dengan versi serat karbon. Ukuran lubang intakenya tak terlampau besar.

Merambah ke bagian samping, fender standar diimbuhi extender over fender serat karbon dengan guratan garis yang tegas.

Suspensi dipasangi lowering kit agar ground clearance jadi lebih rendah. Hasilnya, satu set pelek forged model ‘snake tongue’ spoke berwarna hitam lansiran HRE pun tampil celup dengan sempurna di rongga fender yang extra lebar.

Pelek gambot dari brand aftermarket asal California ini tengah digandrungi para pecinta mobil berbody ceper yang ditopang roda ukuran extra besar.

Pada bagian bawah dek pintu diimbuhi side skirt yang juga berbahan serat karbon. Batok spion standar pun diganti dengan bahan serat karbon.

Bagian belakang pun tak luput dari ubahan. Pada ujung atap belakang dipasangi roof spoiler. Bumper belakang dipermak dengan sirip diffuser yang ukurannya lebih besar.

Dengan body kit serat karbon dan pelek gambot, tampilan BMW XM kini makin sangar bukan? RNG Design tak mencolek area interior maupun performa. Masih standar. Hanya saja mereka tak mengungkap berapa total biaya untuk paket body kit BMW XM ini.

Terlebih lagi hanya ada 10 paket body kit saja yang akan dibuat. Hmm… bakal merogoh kocek cukup dalam nampaknya untuk kit edisi yang sangat terbatas dan eksklusif ini.

Audi SQ8 e-tron Model Terbaru Mulai Masuk Di pasar AS

Para konsumen pecinta Audi di AS akhirnya bakal kebagian juga versi terbaru mid-size SUV mewah Audi SQ8 e-tron model tahun 2024.Dibandingkan dengan kawasan Eropa, e-tron terbaru ini memang sedikit tertunda masuk ke Amerika Serikat.

Konsumen di Inggris lebih mujur karena sudah dapat melakukan inden sejak Mei lalu. Sementara untuk spek US baru dikirim ke jaringan dealer Audi Amerika pada kwartal keempat tahun ini.

Restrukturisasi nomenklatur produk yang dilakukan pabrikan otomotif asal Ingolstadt, Jerman ini membawa perubahan pada daftar model mobil yang dipasarkan. Tak perlu heran jika SUV penghisap elektron ini merupakan label nama baru dari Audi e-tron S model tahun 2023.

Jika sebelumnya model e-tron S berada dalam jajaran tersendiri khusus mobil listrik e-tron, sekarang bergabung dengan model Q8 lainnya. Lantas, update apa saja yang ada pada Audi SQ8 e-tron model tahun 2024 ini?

Tampil Mewah Luar dan Dalam

Tampilan interior Audi SQ8 e-tron dan varian Sportback dikemas dengan sangat mewah. Jok dengan setting 12 posisi duduk otomatis dibalut dengan kulit Valcona plus imbuhan logo huruf “S”.

Panel interior mengkombinasikan aksen serat karbon dan balutan kulit dengan pola jahitan diamond. Aksen jahitan benangnya pun tampil kontras dengan opsi warna Black, Rotor Gray, dan Arras Red.

Pada kedua varian SQ8 e-tron dilengkapi layar sentuh digital 10.1-inci di bagian atas dashboard. Layar digital ini menjadi penampil sistem infotaintment dan sistem navigasi.

Di bawahnya terpasang layar digital 8.6-inci yang dapat dioperasikan dengan sentuhan maupun gestur tubuh. Layar kecil yang terhubung dengan konsol tengah ini berfungsi sebagai pengaturan fitur kabin dan mode berkendara.

Teknologi kokpit virtual termutakhir Audi beresolusi tinggi full HD pun jadi fitur standar.

Tak hanya dilengkapi sistem sirkulasi iklim kabin dengan empat zona layaknya SUV mewah dari brand kompetitornya. SQ8 e-tron juga sudah dilengkapi panoramic roof yang menjadi fitur standar.

Sebagai sarana pemanja telinga, Audi membekalkan sistem tata suara 3D kelas premium lansiran Bang & Olufsen. Kualitas output suaranya tak perlu diragukan.

Pada tampilan eksterior, SQ8 e-tron menyematkan karakter khas huruf “S” dan aksen aluminium. Fender yang lebar sangat pas dengan pelek standar 20-inci dan pelek alloy opsional berwarna titanium ukuran 22-inci. Kaliper rem warna merah yang mengintip dari sela pelek menguatkan kesan sporty.

Performa Menggigit

Di balik body yang bongsor, Audi SQ8 e-tron dibekali tiga motor elektrik penggerak yang dapat menghasilkan output tenaga 496 hp dan torsi 973 Nm pada mode boost. Performa yang sangat mengigit, bahkan tenaganya 94 hp lebih besar dari model Q8 e-tron.

Sistem penggerak AWD quattro khas Audi dipadukan dengan teknologi intelligent torque vectoring sebagai pembagi limpahan torsi ke poros roda depan dan belakang.

Untuk mencapai kecepatan 100 km/jam, Audi menggadang SQ8 e-tron hanya butuh waktu 4,2 detik. Hanya selisih 0,1 detik dari model Audi SQ8 peminum jus T-Rex murni bermesin V8 4.0-liter TFSI yang bertenaga 500 hp.

Sebagai sumber energi listrik, Audi SQ8 e-trron dibekali baterai lithium-ion berpendingin cairan dengan besaran daya 106 kWh.

Jarak jelajah maksimum SQ8 e-tron berdasarkan standar siklus WLTP Eropa berada di kisaran 416-432 km. Namun berdasarkan standar EPA yang berlaku di AS, jarak jelajah maksimumnya hanya sekitar 384 km. Masing-masing kawasan memiliki standar penghitungan yahg berbeda.

Untuk pengisian ulang daya listrik baterai dapat menggunakan fast charger berarus listrik DC dengan daya maksimum hingga 170 kW.

Harga Lebih Terjangkau

Perihal harga jual, jangan kaget saat melihat perbedaan antara kawasan Britania Raya vs AS meskipun speknya sama.

Label harga untuk kawasan Inggris yakni mulai dari £97.500 hingga £117.000 ($123.717 hingga $148.000). Kurang lebih sekitar Rp 1,87 miliar hingga Rp 2,24 miliar.

Di AS, label harganya mulai dari $89.800 atau sekitar Rp 1,36 miliar. Varian teratas yakni SQ8 Sportback e-tron label harganya $92.600 atau setara Rp 1,4 miliar. Seluruhnya harga off the road.

Selisih yang sangat jomplang. Penyebab utama adalah tingginya angka inflasi membuat harga jual di Inggris dan Eropa menjadi jauh lebih mahal.

Meskipun harga di AS lebih murah dari kawasan Eropa, namun terjadi kenaikan dibandingkan model tahun 2023. Selisihnya sekitar $1.600 atau setara Rp 24 jutaan untuk varian termurah dan lebih mahal $1.800 atau setara Rp 27 jutaan untuk varian Sportback. Kenaikannya tak sampai 5% dan masih terbilang lumrah dengan update konten yang diimbuhkan.

Para konsumen di AS dihadapkan pada dua pilihan. Membeli Audi e-tron S model tahun 2023, Audi SQ8 peminum bensin…atau bersabar menanti SQ8 e-tron model tahun 2024 tersedia di dealer Audi menjelang tutup tahun. Tentunya harga sedikit lebih mahal. Hmm…pilihan yang cukup sulit.

Start MotoGP Inggris 2023, penuh drama.

MotoGP Inggris: Ducati Tumbang, Aprilia Raih Prestasi Terbaik Tahun Ini

Dominasi Ducati akhirnya ditumbangkan oleh Aprilia di MotoGP Inggris, 6 Agustus lalu. Aleix Espargaro memberikan kemenangan pertama Aprilia untuk 2023, meski ia harus berjuang untuk mengalahkan Bagnaia dan Ducati-nya.

Segalanya dimulai dari Francesco Bagnaia dengan start yang enak dilihat. Tidak perlu waktu lama untuk pembalap Italia itu bertengger di posisi satu dan bertahan hingga lap terakhir. Espargaro dan Aprilia yang terlihat brilian di sirkuit Silverstone, tidak pernah tertinggal jauh dari rider Lenovo Ducati itu.

Aleix Espargaro memberikan kemenangan perdana untuk Aprilia di musim 2023 ini.

Beberapa lap terakhir, dengan cuaca yang tiba-tiba memberikan rintik hujan, Ducati seperti tidak berdaya. Tepat satu lap sebelum finish, Espargaro mampu melewati Bagnaia. Keberuntungan diberikan untuk Brad Binder (Red Bull KTM), yang diuntungkan dengan jatuhnya Marco Bezzecchi, rider Mooney VR46. Bezzecchi sedang menempel Espargaro saat motornya tidak sanggup melayani permintaan manuver. Ban depan kehilangan grip dan berhenti di gravel. Binder pun tersenyum.

Namun pembalap asal Afrika Selatan itu tidak bisa memacu dengan tenang. Di belakangnya menempel ketat Miguel Oliveira, pembalap CryptoDATA RNF MotoGP Team. Oliveira mampu memberikan penampilan yang hebat dengan menyusul dua motor sekaligus: Maverick Vivales dan sempat juga melewati Binder. Namun tidak lama, Brad Binder mengambil alih posisinya.

Ekspektasi Terlalu Tinggi

Bicara soal kemenangannya di MotoGP Inggris 2023, Aleix Espargaro mengatakan kalau ia dan tim Aprilia berharap terlalu tinggi di awal-awal musim 2023 ini. Namun ia juga tidak menutupi kegembiraanya. “Saya gembira bisa kembali ada di atas!”

Podium MotoGP Inggris 2023

“Saya cukup kencang di hari Jumat, kemarin (sabtu) sayangnya lintasan basah karena hujan. Tapi performa cukup memuaskan. Tapi hari ini saya sangat yakin, akan ada kesempatan untuk saya,” ujar pembalap asal Spanyol ini.

Ditanya soal jalannya balapan, Espargaro mengakui sempat melakukan kesalahan. “Rencananya, saya mau susul Bagnaia di tikungan ketiga. Tapi di belokan kedua, saya berada di posisi yang salah dan kehilangan momentum.”

“Saya coba mendekat lagi dan memperhatikan di tikungan terakhir Bagnaia seperti itdak punya grip,” tambahnya. Hasil pengamatannya itu memberikan ide bagaimana ia harus menyusul juara dunia MotoGP 2022 itu. “Saya mengerem lebih lambat dan ambil sisi luar. Dan berakselerasi lebih baik darinya.”

Foto: MotoGP

Toyota Fortuner 2.8 2023 untuk pasar Thailand

Toyota Fortuner 2.8 Dapat Peningkatan

Toyota Fortuner 2.8 mendapatkan peningkatan untuk pasar Thailand. Dari luar dipastikan tidak kelihatan karena yang berubah ada di balik kulitnya. Plus harganya juga naik.

SUV ini diberikan peningkatan di sektor performa. Seperti diketahui, Toyota Fortuner 2.8 menggunakan mesin tubro diesel 1GD-FTV dengan kapasitas 2,8 liter. Tenaga awalnya adalah 201 hp dengan torsi puncak 500 Nm.

Mesin 1GD mendapatkan perubahan tenaga.

Engineer Toyota lalu meningkatkan tenaga 1GD-FTV sehingga sekarang mempu menghasilkan 221 hp dengan momen puntir 550 Nm pada 1.600 hingga 2.800 rpm. Namun tidak disebutkan di bagian mana yang diubah untuk mendapatkan besaran tenaga itu. Dengan demikian, spesifikasi ini menyamai Toyota Hilux GR Sport yang sudah beredar di Australia.

Mesin yang juga dipakai oleh Toyota Prado terbaru ini tetap dipasangkan dengan transmisi 6-speed otomatis, lengkap dengan fasilitas paddle shifter di balik kemudi. Tidak lupa sistem gerak 4WD. 

Selain itu, penambahan fasilitas hanya pada head unit sembilan inci yang sekarang mampu memutarkan Apple Carplay dan Android Auto secara wireless. Selebihnya tidak berubah. Jok tetap diberikan lapisan kulit sintetis dengan bordiran GR di sandaran.

Body dengan imbuhan body kit GR tidak disentuh. Demikian juga dengan rem, peredaman model monotube dan rem khas GR, masih sama. Versi Thailand memang agak berbeda dengan Indonesia. Contohnya dalam hal bentuk body kit, bemper depan dan belakang, serta ukuran pelek. Mereka pakai ukuran 20 inci, sedangkan versi Toyota Astra Motor dipasang 18 inci.

Sumber: Paultan

Nissan Serena C28

Nissan Serena e-Power Dipastikan Hadir di GIIAS 2023

Bicara mobil keluarga ‘boxy’ yang kalau dideretkan mirip rangkaian kereta api, Nissan Serena sebetulnya cukup menarik. Entah kenapa mobil ini kurang sukses di pasar Indonesia, terutama untuk generasi yang dijual sekarang. Namun sepertinya hal itu tidak mengurungkan niat Nissan Indonesia untuk membawa varian paling canggih, Nissan Serena e-Power dari generasi C28.

Menurut undangan yang kami terima, Serena e-Power akan diperkenalkan di GIIAS 2023 tanggal 10 Agustus nanti. Namun tidak dijelaskan apakah ini memang akan dijual atau hanya sebagai pajangan untuk memperkenalkan teknologinya.

Nissan Serena 2023

Soal kehadiran Serena e-Power ini sudah diungkap secara tersirat oleh petinggi Nissan saat memperkenalkan Terra tahun lalu. Namun tidak ada kelanjutan berita lagi, hingga undangan konferensi pers kemarin. Lalu, spesifikasinya?

Menurut ruang pemberitaan Nissan Jepang, Serena e-Power dibekali mesin baru berkapasitas 1,4 liter. Fungsinya bukan untuk menjalankan mobil, tapi mengisi baterai. Motor listrik yang dayanya disediakan baterai itulah yang akan menjalankan roda depan. Dan karena yang terpasang di MPV adlaah e-Power generasi kedua, pembuatnya mengklaim sistem kerjanya makin efisien.

Kelebihan lainnya dari Serena hibrida ini adalah bagaimana engineer Nissa membuat mobil yang mengurangi kemungkinan munculnya mabuk darat. Mulai dari besarnya kaca mobil, hingga posisi layar monitor yang dioptimalkan. Selain itu, jok juga dirancang untuk meredam pergerakan tubuh penumpang akibat gaya sentrifugal.

Bicara sentrifugal, pabrikan Jepang ini juga mengklaim mobilnya punya handling yang lebih rigid untuk kestabilan. Didukung dengan setup suspensi dan sistem penggerak yang senyap, Serena dikatakan punya pergerakan yang sangat halus.

Dashboard Serena C28

Kabinnya dibekali dengan pengaturan kursi yang fleksibel. Bisa diatur untuk membawa delapan atau tujuh penumpang. Pintu bagasi model dual back door (membuka terpisah) memudahkan akses bongkar muat.

Jujur, kami penasaran dengan mobil ini. Seperti apa yang akan ditampilkan Nissan di GIIAS 2023 nanti? Kita lihat saja. Tunggu update-nya di situs ini.

Kawasaki Ninja ZX-10R Dan Z900 Terbaru Muncul di AS

Pada 1 Agustus 2023 lalu Kawasaki USA resmi meluncurkan moge Ninja ZX-10R dan naked bike Z900 model tahun 2024 di Amerika Serikat.

Update konten dan ubahan apa saja yang diimbuhkan pada Ninja ZX-10R dan naked bike Z900 terbaru ini?

Upgrade Fitur Ninja ZX-10R

Seperti biasa, Kawasaki Ninja ZX-10R hadir dalam versi dengan dan tanpa piranti ABS. Untuk model tahun 2024 tampil dengan kombinasi warna baru Metallic Flat Spark Black dan Ebony. Tersedia pula varian Ninja ZX-10R Kawasaki Racing Team (KRT) Edition yang dikemas dengan livery tim pabrikan Kawasaki di kejuaraan balap World Superbike (WSBK).

Tak ada perubahan pada mesin 4-silinder 998 cc yang terpasang pada frame aluminium model bilah ganda. Hanya saja bobot frame kini diklaim jauh lebih ringan dari sebelumnya.

Sistem suspensi pun tetap setia dengan lansiran Showa. Garpu depan tetap menggunakan jenis Balance Free Front Fork (BFF). Monoshock jenis Balance Free Rear Cushion (BFRC) tetap bertengger pada swing arm belakang sang Ninja. Hanya saja tekanan redaman disetting ulang.

Handling berkendara pun lebih mumpuni berkat perangkat electronic steering damper lansiran Öhlins.

Ninja ZX-10R dilengkapi sistem bantu berkendara elektronik canggih. Mulai dari Cornering Management Function (KCMF), Sport-Kawasaki Traction Control (S-KTRC) serta Kawasaki Launch Control Mode (KLCM).

Seluruh fitur tersebut terintegrasi dengan mode berkendara. Operan gigi transmisi pun lebih cepat dan praktis dengan adanya fitur quick-shifter.

Salah satu yang menarik perhatian adalah kedua kakinya kini mengandalkan pelek 3-spoke gaya retro. Kami suka retro. 

Sedangkan fitur Kawasaki Intelligent Anti-Lock Brake System (KIBS) dan engine brake control membantu kinerja sistem pengereman.

Fitur electronic cruise control, layar instrumen TFT berwarna, serta koneksi ponsel via aplikasi Rideology The App dari Kawasaki kini menjadi kelengkapan standar.

Update Konten Z900

Kawasaki Z900 dan Z900 SE untuk model tahun 2024 tetap mengusung mesin 4-silinder DOHC 948 cc berpendingin radiator. Tak ada perubahan output performa. Frame tralis yang jadi ciri khas naked bike Z900 pun tetap terlihat indah menopang mesin dengan kokoh.

Update yang dibekalkan pada Z900 dan Z900 SE versi terbaru ini antara lain layar instrumen TFT berwarna yang dapat terkoneksi dengan ponsel via aplikasi Rideology The App dari Kawasaki.

Sistem kontrol traksi Kawasaki Traction Control (KTRC) terintegrasi dengan mode berkendara. Untuk dapat merasakan optimalisasi output performa, rider tinggal pilih mode berkendara Power Mode.

Ban Dunlop Sportmax Roadsport 2 kini jadi kelengkapan standar pada kedua varian Z900. Khusus untuk varian Z900 SE ABS kini dilengkapi shockbreaker belakang monoshock adjustable Öhlins S46 dan upgrade rem cakram dan kaliper rem lansiran Brembo pada roda depan. Piranti ABS kini menjadi kelengkapan standar pada kedua varian Z900.

Harga Beda Tipis

Kemasan warna menjadi pembeda antara varian Z900 dan Z900 SE. Beda warna, harganya pun beda.

Kawasaki ZX-10R 2024

Untuk Z900 dengan kombinasi warna Metallic Spark Black/Metallic Matte Dark Gray dibanderol $9.799, kurang lebih kursnya sekitar Rp 148,45 jutaan. Sedangkan untuk kombinasi warna Candy Persimmon Red/Ebony banderolnya sedikit lebih mahal yakni $10.099 atau setara Rp 152,99 jutaan.

Kawasaki Z900 SE kini tersedia dalam pilihan livery dengan kombinasi warna Metallic Spark Black/Metallic Matte Graphenesteel serta Gray/Candy Lime Green. Label harganya $11.299 atau sekitar Rp 171 jutaan.

Bagi penyuka Ninja ZX-10R versi non-ABS maupun ABS, tersedia dengan kombinasi warna Metallic Flat Spark Black/Ebony dan varian KRT Edition yang dikemas dengan livery WSBK berkombinasi warna Lime Green/Ebony.

Label harga untuk ZX-10R versi non-ABS $17.799 atau sekitar Rp 269,6 jutaan. Sedangkan untuk versi ABS label harganya $17.799 atau sekitar Rp 284,4 jutaan.

Konsumen di AS tak perlu menunggu, karena seluruh unit Ninja ZX-10R dan Z900 model terbaru ini telah tersedia di jaringan dealer Kawasaki seantero AS. Untuk konsumen di Indonesia, harap bersabar…

 

Alfaglos X, Dempul Premium Diperkenalkan di Parjo 2023

Gelaran event Pasar Jongkok Otomotif (Parjo) 2023 di kawasan PurnaBakti Pertiwi TMII Jakarta Timur berlangsung meriah. Kegiatan jual beli barang otomotif yang selalu ditunggu ini, selalu menghadirkan banyak produk-produk menarik. Momentum ini pun menjadi langkah PT Alfatama Inticipta untuk memperkenalkan produk dempul terbarunya, Alfaglos X ke pasar modifikator di skena kustom Parjo 2023.

Alfaglos X merupakan dempul CHPO kualitas premium dengan warna base putih. Produk ini memiliki amplasan yang Xtra enteng, daya rekat Xcellent, dengan tekstur Xtra lembut. Banyak sekali X-nya…

Edwin Saputra selaku Creative Marketing Manager Alfaglos memberikan penjelasan lengkap. Menurutnya, produk ini menawarkan beberapa keunggulan dibanding produk dempul sebelumnya, antara lain adalah tekstur dan waktu penggunaan. Adapun waktu kering sentuhnya diklaim selama kurang lebih 12 menit. Sedangkan, siap amplas berkisar 15 menit.

“Alfaglos X memiliki tekstur lembut. Sangat mudah untuk diaplikasikan ke bodi kendaraan. Selain itu, waktu keringnya juga jauh lebih cepat dibanding produk sebelumnya,” ujarnya.

Bukan Nama Baru

 

Hadir sejak 1994 di Semarang, Alfaglos menjadi merek dempul yang telah dikenal luas oleh para pengusaha body repair di Indonesia. Alfaglos diproduksi sebanyak 30 ton per hari untuk melayani pasar di Indonesia dan mancanegara.

Melalui tahapan riset dan pengembangan, serta melakukan produk contoh ke beberapa bengkel besar, Alfaglos X mulai diproduksi massal tahun ini. Di Parjo 2023, Alfaglos X berkolaborasi dengan bengkel DM Works untuk menampilkan hasil pengerjaan penggunaan dempul ini dan produk coating dari Alfaglos.

Dempul Alfaglos X diperkenalkan di Parjo 2023

“Saat ini kita baru menyediakan kemasan ukuran berat 3.000 gram saja. Harga yang kita tawarkan kisaran dibawah Rp 150 ribuan. Pembeliannya bisa melalui berbagai toko-toko rekanan kami di seluruh Indonesia atau via Instagram resmi Alfaglos Indonesia, @alfaglos,” tutup Edwin

Kawasaki Ninja elektrik

Bocor: Ini Spesifikasi Kawasaki Ninja Elektrik

Masih ingat soal Kawasaki Ninja berpenggerak listrik? Kawasaki pernah memberitakan kehadiran motor listrik beberapa waktu lalu di EICMA 2022. Setelah sekian lama tidak terdengar, mereka sepertinya siap memproduksi Kawasaki Ninja elektrik dalam waktu dekat.

Ini kami dapatkan dari bocoran perizinan yang mereka daftarkan dan telah disetujui di Australia. Persetujuan ditujukan untuk Kawasaki Heavy Industry untuk produk dengan kode NX011A dengan varian NR011A.

Kawasaki Z electrik

NR011A berbentuk naked bike. Jadi, inilah yang kemungkinan disebut Z e-1. Sedangkan NX011A akan jadi Ninja e-1. Dari dokumen tersebut juga terlihat Kawasaki Ninja elektrik dibekali motor listrik bertenaga 9 kW, atau setara 12 hp. Kecil? Jangan lupa, Kawasaki tidak pernah menyebutkan Ninja EV ini untuk jadi motor performa. Lebih ditujukan sebagai kendaraan komuter setara dengan motor 125 cc.

Dan juga, motor ini dikatakan ringan karena bobotnya hanya 135 kg untuk versi Z sedangkan Ninja e-1 140 kg. Untuk perbandingan, motor ‘batangan’ entry level macam Yamaha MT15, beratnya sekitar 133 kg. Untuk sebuah kendaraan roda dua berpenggerak listrik bobot keluarga e-1 ini cukup menarik. Jangan lupa, EV pasti berat karena selain dinamo listrik ada baterai.

Kawasaki Z e-1

Salah satu faktor reduksi bobot didapat Kawasaki melalui penggunaan sumber energi listrik yang bisa dilepas. Tidak mengandalkan baterai tetap. Jarak tempuh baterai yang begitu memang lebih pendek. Tapi untuk penggunaan harian di perkotaan, cukup bisa diandalkan. Perhatikan saja para ojek online yang pakai motor listrik.

Soal baterai ini juga, sepertinya mengarah kepada penggunaan baterai tukar (swap) yang diproduksi oleh Gachaco. Apa itu, Gachaco adalah perusahaan patungan yang sahamnya dimiliki oleh empat pabrikan besar Jepang, Suzuki, Honda, Yamaha dan Kawasaki. Kita tunggu saja kelanjutan motor listrik ini seperti apa.

Porsche 911 S/T Anniversary, Kombinasi Paket GT dan Motorsport

Porsche merayakan anniversary ke-60 untuk model ikoniknya, 911, dengan menghadirkan Porsche 911 S/T. Edisi istimewa yang diproduksi terbatas sebanyak 1.963 unit ini menawarkan desain ringan dan pengalaman berkendara murni.

Untuk pertama kalinya, model anniversary eksklusif ini menggabungkan kombinasi kelincahan dari 911 GT3 dengan Touring Package dan 911 GT3 RS. Mobil ini menggabungkan tenaga mesin boxer 4.0-liter bertenaga 386 kW (525 PS) dari 911 GT3 RS yang tidak bermesin turbo dengan transmisi manual rasio pendek.

Porsche 911 S/T hanya memiliki berat 1.380 kilogram, menjadikannya model teringan dari generasi 992 dan 40 kg lebih ringan daripada model 911 GT3 Touring manual. Yang menarik, paket desain Heritage opsionalnya terinspirasi dari versi balap 911 S dari akhir tahun 1960 dan awal 1970-an.

Nama 911 S/T baru ini sebagai tanda keturunan dari generasi 911 pertama yang sangat berorientasi pada performa. Mulai tahun 1969, Porsche menawarkan versi balap khusus dari 911 S. Secara internal, model-model ini disebut 911 ST. Modifikasi pada sasis, roda, mesin, dan bodi secara signifikan sukses meningkatkan performa, pengereman, traksi, dan cengkeraman saat berbelok.

Spoiler besar hingga bantuan aerodinamika apapun belum digunakan pada model-model ini. Porsche 911 S/T terbaru ini mengambil aura 911 S (ST) asli dan mentransfernya ke generasi model 911 Porsche saat ini.

Melalui desain simpel yang konsisten, bagian depan bonnet, atap, sayap depan dan pintu dengan saluran udara terbuat dari plastik CFRP. Hal yang sama berlaku untuk roll cage, rear axle anti-roll bar dan shear panel (elemen penguat pada rear axle). Porsche juga melengkapi model anniversary ini dengan pelek magnesium, sistem PCCB, baterai starter lithium-ion dan kaca ringan sebagai perangkat standar.

Transmisi Ringan

Porsche juga mengembangkan kopling ringan baru secara eksklusif untuk 911 S/T. Berpasangan dengan flywheel massa tunggal, kopling ini diklaim sukses mengurangi berat dari massa berputar sebesar 10,5 kg. Dipasangkan dengan transmisi manual 6-percepatan dengan rasio gigi yang lebih pendek dari pada 911 GT3, mesin 911 S/T akan menghantarkan tenaga dahsyat secara responsif.

Untuk berakselerasi hingga 100 km/jam, 911 S/T hanya memerlukan waktu 3,7 detik. Mobil ini pun siap mencapai kecepatan maksimum hingga 300 km/jam.

Sisi aerodinamika 911 S/T justru lebih dioptimalkan untuk jalan raya. Model ini dilengkapi dengan Gurney flap pada spoiler belakang yang dapat diperpanjang sebagai perangkat standar. Tak hanya itu, termasuk pelek magnesium berukuran 20-inci (depan) dan 21-inci (belakang). Sementara itu, ban 255/35 ZR 20 ultra-high-performance akan memastikan tingkat cengkeraman mekanis yang tinggi di bagian depan mobil. Sementara roda bagian belakangnya terbalut ban 315/30 ZR 21.

Bagian interior dilengkapi jok berbahan kain dalam warna Classic Cognac dengan permainan garis hitam. Intinya, elemen lain dari Porsche Exclusive Manufaktur melengkapi paket ini. Logo Porsche dan penanda model 911 S/T di bagian belakang pun tampil dengan warna emas.

Porsche 911 S/T ditawarkan dengan pilihan paket eksklusif Heritage Design. Warna eksterior baru, Shoreblue Metallic, dan warna tepi pelek Ceramica, secara eksklusif tersedia untuk varian ini. Nomor start dari 0 hingga 99 di pintu serta foli dekoratif dapat dibuat sesuai permintaan pemilik.

Ini Beda Fairlady Z 2024 Di Jepang Dan Amerika

Berbarengan dengan Nissan Z Nismo yang baru saja diluncurkan di Amerika Serikat, Nissan Fairlady Z model tahun 2024 pun ikut dihadirkan. Akan hadir dulu di Jepang, sebelum merambah pasar global.

Model terbaru dari versi JDM (Japan Domestic Market) Nissan Z ini hadir dalam dua varian yakni versi Nismo dan Customized Edition. Apa saja ciri khas yang jadi pembeda antara kedua varian model ini?

Fairlady Z Nismo Spek-JDM

Nissan Fairlady Z Nismo sejatinya sama seperti Nissan Z Nismo yang menitikberatkan pada upgrade performa dan karakter balap pada tampilannya.

Sepintas antara Fairlady Z Nismo spek JDM dan Nissan Z Nismo spek AS nampak identik. Ternyata body kit yang dibekalkan pada Fairlady Z Nismo sama dengan saudaranya di Negeri Paman Sam.

Tampilan eksterior dengan body kit bergaya “G-Nose” ala Fairlady 240ZG yang diimbuhkan pada varian Nismo di Jepang sama seperti di AS. Pelek forged aluminum 19-inci lansiran Rays berwarna glossy black yang dibekalkan antara spek AS vs JDM juga sama. Pelek ini memang dirancang khusus untuk varian Nismo.Nuansa aksen garis warna merah pada body kit aerodinamikanya pun identik.

Opsi warna eksterior pada versi JDM sedikit berbeda. Untuk pilihan warna Black Diamond Pearl, Brilliant Silver, Passion Red TriCoat, dan Everest White Pearl TriCoat identik antara versi Jepang dan AS. Bedanya, untuk spek JDM terdapat opsi warna two-tone Steel Grey / Super Black.

Kemasan interior pada Fairlady Z Nismo spek-JDM identik dengan Nissan Z Nismo yang beredar di AS. Mulai dari jok sport Recaro, tombol Engine START/STOP warna merah hingga balutan kulit dan Alcantara pada panel interior pun sama.

Spek Mesin Sedikit Beda

Di balik bonnet Fairlady Z racikan Nismo untuk pangsa pasar di Jepang, spek mesin yang dibekalkan berbeda dengan versi US. Untuk versi yang beredar di Jepang dibekali mesin 6-silinder segaris, bukan V6. Kapasitasnya sama yakni 3.0-liter dan dilengkapi twin-turbo.

Pada model Fairlady Z standar, output tenaganya 400 hp dengan torsi maksimum 475 Nm. Nismo meramu ulang performanya sehingga output tenaganya menjadi 414 hp. Torsi maksimum pun kini menjadi 520 Nm. Varian Nismo spek-AS tenaganya sedikit lebih besar yakni 420 hp, sedangkan torsi maksimumnya sama.

Untuk transmisi, Fairlady Z Nismo pun sama seperti saudaranya di AS, hanya tersedia versi automatic 9-speed. Fitur launch control dan mode Sport+ juga terdapat pada Fairlady Z Nismo.

Racikan pada sasis, setting sistem suspensi, kemudi serta rem antara  model Nismo di AS maupun Jepang tak ada perbedaan.

Fairlady Z Customized Edition

Berbeda dengan varian Nismo yang karakter balapnya lebih kental. Varian Customized Edition merupakan Fairlady Z dengan body kit opsional Nissan Genuine Accessory Package. Aura mobil sport jalan raya pada Fairlady Z diperkuat dengan gaya tampilan yang kekinian.

Wujud konsepnya, yakni Proto Customized Concept diperkenalkan pada tahun 2022. Versi produksinya dipamerkan di Makuhari Messe dalam event Tokyo Auto Salon 2023 yang berlangsung awal tahun ini.

Varian Z ini tersedia mulai Oktober mendatang dan hanya ada di Jepang. Ada dua pilihan gaya. Pertama meliputi kit bumper depan dengan grille model terpisah serta spoiler belakang serat karbon.

 

Pada paket kedua, konten body kit ditambah satu set pelek alloy 19-inci, emblem khusus, serta aksen decal berkelir hitam pada body dan kap mesin.

Untuk model regular, Nissan Fairlady Z versi tahun 2024 tak banyak mengalami ubahan. Akan tetapi, fitur Amazon Alexa kini terdapat pada seluruh varian model.

Selain itu terdapat warna eksterior baru yakni 432 Orange yang diadopsi dari Fairlady klasik Z432. Khusus untuk varian T/ST kini tersedia opsi kemasan interior berwarna biru.

Untuk konsumen di Jepang, Nissan Fairlady Z 2024 label harganya di kisaran ¥5,398,800 – ¥6,657,200. Kurang lebih sekitar Rp 572 – 705 jutaan. Untuk varian Nismo harganya ¥9,200,400 atau sekitar Rp 974,9 jutaan. Harga off the road, belum termasuk pajak.