Alva One di IIMS

ALVA Suguhkan Kolaborasi Menarik di IIMS 2023 

Pada event Indonesia International Motor Show 2023, pabrikan motor listrik ALVA kembali hadir dengan berbagai penawaran menarik untuk menarik perhatian pengunjung. Tentunya dengan membawa produk semata wayang, ALVA One.

Khusus untuk pembelian di IIMS, terdapat bonus 1 unit storage box Shad dan 1 buah jaket kolaborasi ALVA X NeverTooLavish. Selain itu, terdapat potongan tambahan sebesar Rp1.500.000 yang diberikan secara terbatas untuk setiap transaksi pembelian motor. Jangan lupa, ada syarat dan ketentuannya.

Alva One 2023

 

Untuk pembiayaan kepemilikan sepeda motor, mereka bekerja sama dengan berbagai bank dan lembaga pembiayaan terkemuka. Diantaranya bank BRI, Mandiri, dan Adira. Tersedia berbagai program menarik seperti diskon Rp 1 juta dan cicilan hingga 24 bulan dengan bunga nol persen.

Pembeli ALVA One di IIMS juga berkesempatan memenangkan berbagai doorprize menarik yang akan diundi di hari terakhir, yakni tanggal 26 Februari 2023.

 

Hadiahnya mulai dari Samsung Galaxy Tab A7 Lite, Samsung Galaxy Watch 4, Marshall Emberton Bluetooth Speaker, hingga JBL Charge 5 Bluetooth Speaker!

ALVA Talks

Pada event IIMS 2023 kali ini mereka akan menghadirkan rangkaian kegiatan ALVA Talks dengan Hayaidesu Indonesia dan Zuttoride.

ALVA Talks dengan Hayaidesu akan berlangsung pada hari Sabtu ini, 18 Februari 2023, dengan mengundang Founder & CEO Hayaidesu Indonesia selaku pembicara dan nara sumber.

Sedangkan acara dengan Zuttoride akan memberikan beragam materi safety riding yang juga akan dihadiri oleh instruktur safety riding berpengalaman, Ramadhany Wicaksono.

Para pengunjung IIMS 2023 juga dapat memperoleh informasi dan memahami fitur yang ada pada motor listrik rakitan lokal ini. Serta merasakan sensasi berkendara melalui aktivitas test ride yang tersedia di area indoor hall C2 dan area outdoor.

Untuk informasi, harga motor listrik Alva One 2023 adalah Rp 36.490.000 (OTR, Jakarta). Tak perlu menunggu lama. Motor yang telah dipesan pun dapat segera dikendarai oleh konsumen. Karena unitnya selalu ready stock.

 

Honda CRF250L

Honda CRF250L Meluncur di IIMS 2023, Harganya Menarik

Astra Honda Motor (AHM) menyuguhkan pemandangan yang menarik di booth mereka pada acara IIMS 2023. Pabrikan Jepang ini memamerkan Honda CRF250L terbaru yang sudah bisa dipesan dengan harga Rp 79,9 juta (OTR, Jakarta). Apa saja yang baru?

Seperti biasa, keluarga CRF, termasuk CRF250L adalah motor yang dibuat untuk menaklukan jalanan off road. Body ramping dan bobot ringan akan memudahkan penggunannya menjelajah rute yang kurang bersahabat. Belum lagi konstruksi rangkanya yang terlihat kokoh, cukup meyakinkan.

Honda CRF 2023

Selain itu, kaki-kaki dibekali shock depan model inverted buatan Showa dengan ukuran 43 mm. Swing arm berbahan aluminium dengan shock Showa Pro-Link di belakang dan tentu pelek jari-jari. Ground clearance setinggi 277 mm akan memudahkan Anda untuk berkendara ke mana saja. Knalpot yang dipasang tinggi juga akan membuat pengendaranya terlalu khawatir.

Mesinnya mengandalkan konfigurasi satu silinder DOHC berkapasitas 249 cc. Semburan bensin ke ruang bakar mengandalkan injektor PGM-FI. Daya yang dihasilkan mencapai 25,4 hp pada 8.500 rpm. Torsi tertinggi dikatakan hadir pada 6.500 rpm sebesar 23,1 Nm.

Untuk menyalurkan daya, dihadirkan transmisi 6-speed manual lengkap dengan imbuhan assist/slipper clutch. Ini demi mengurangi efek engine brake yang berlebihan dan mengakibatkan roda mengunci. Tentunya bukan sesuatu yang Anda inginkan. Apalagi kalau sedang off road.

Mesin Honda CRF250 2023

Untuk menahan laju, roda depan dan belakang dibekali dengan wavy disk brake. Desain ini diklaim lebih mampu untuk mengeluarkan panas rem. Selain terlihat modern.

Dari segi penampilan, selain ramping Honda CRF250L ini juga sudah dibekali teknologi kekinian. Ada lampu depan dan belakang LED, hand guard serta panel instrumen digital.

“CRF250L kami hadirkan melengkapi jajaran motor CRF di Indonesia untuk memberikan pengalaman offroad sejati bagi mereka yang hobi trabasan di berbagai kondisi jalan. Dengan mesin dan keseluruhan desain yang ditujukan untuk offroad, kami yakin CRF250L dapat memenuhi ekspektasi para konsumen kami yang suka berpetualang,” kata Keiichi Yasuda, President Director AHM.

Peugeot Django_1

Peugeot Motocycles Hadir Kembali ke Tanah Air

Peugeot Motocycles resmi ‘comeback’ ke Indonesia melalui Moto8 Group sebagai Agen Tunggal Pemegang Merek (APM) sepeda motor Peugeot di Tanah Air. Kembalinya Peugeot Motocycles di Indonesia tentunya semakin meramaikan segmen skuter premium. Khusus untuk pasar Indonesia, Peugeot mengandalkan model skuter legendarisnya Django yang dinilai paling cocok dengan karakter dan selera konsumen lokal.

“Peugeot Django merupakan model yang paling diminati di pasar Indonesia. Terbukti, populasi Django di Indonesia masih menjadi yang terbesar dibandingkan model-model lainnya. Karena itu, untuk saat ini kami optimis model Django tetap punya penggemar. Namun perlahan tapi pasti kami akan memboyong model-model lain untuk pasar Indonesia,” ujar Firstio Dhenoviasa, selaku Marketing Head Moto8 Group.

Target Django

Django merupakan sepeda motor desain retro dengan fitur terkini. Motor ini menyasar kaum urban serta generasi muda yang aktif, memiliki karakter kuat, serta kepribadian menarik. “Hal tersebut yang membuat Django menjadi skuter ideal bagi kaum urban yang memiliki cita rasa tinggi,” imbuh Firstio.

Secara keseluruhan, Peugeot Django menawarkan banyak keunggulan. Mulai dari desain, kenyamanan berkendara, ergonomis, hingga kapasitas bagasi luas. Panel instrumen mengkombinasikan gaya analog dan digital, didukung layar LCD yang menampilkan beragam informasi.

Kelengkapan Menarik

Ruang bagasi di bawah jok dapat menyimpan helm serta benda sehari-hari yang dibutuhkan oleh pengendara. Tak hanya itu, terdapat dua boks yang dapat dikunci di depan untuk menyimpan barang-barang kecil. Boks sebelah kiri untuk pengisian bahan bakar dan yang di sebelah kanan dilengkapi soket 12V untuk mengisi daya ponsel.

Selayaknya sepeda motor premium, lampu depan dan belakang sudah menggunakan LED. Posisi berkendara juga didesain memberikan kenyamanan untuk orang-orang dengan tubuh tinggi besar maupun bertubuh mungil. Bobot dan dimensi Django juga membuatnya mudah dikendarai oleh pengendara pemula.

Peugeot Django menggunakan mesin 1 silinder empat langkah Easymotion 150 cc, dengan injeksi bahan bakar elektronis, dan berpendingin udara. Mesin tersebut mampu menyemburkan tenaga maksimal 11,3 hp dan torsi maksimal sebesar 9,2 Nm.

Suspensi depan memakai jenis teleskopik dan belakang pakai monoshock. Ban depan pakai ukuran 120/70 dan belakang 120/70. Keduanya membalut velg ukuran 12 inci dengan desain unik yang menambah tampilan retro. Terkait pengereman, Peugeot Django dilengkapi cakram ukuran 200 mm untuk depan. Sedangkan belakang memakai cakram 190 mm. Sistem pengeremannya sudah menggunakan ABS.

Peugeot Django menawarkan beragam pilihan warna menarik yang menyesuaikan selera konsumen antara lain Milky White, Adventure Green, Racing Green. Tersedia juga warna two tone yakni Ink Black & Mad Black, Milky White & Deep Ocean Blue, serta Dragon Red & Milky White. Peugeot Django saat ini sudah tersedia di outlet resmi Peugeot Motocycles. Calon konsumen bisa meminangnya dengan banderol Rp 65 juta (on-the-road Jabodetabek).

Italjet Dragster 2023

Italjet Dragster Edisi Spesial Diluncurkan, Hanya 50 Unit

UTOMOCORP terus Gempur Pasar Premium dengan Merilis Produk Spesial di IIMS 2023 kali ini. Sebut saja, Urban Superbike Italjet Dragster, skuter retro Royal Alloy, skuter listrik NIU Motorcycles dan moge elektrik Energica muncul dengan sederet pembaruan serta terbungkus dalam kemasan khusus.

Yang menarik, meluncurnya Italjet Dragster Signature A.R.L Dragster Super Limited Edition. Unit ini merupakan edisi kolaborasi spesial Ariel Noah dengan Smoked Garage dan hanya ada 50 unit.

Italjet Dragster ARL

 

“UTOMOCORP mempersembahkan produk edisi kolaborasi istimewa antara seorang musisi besar di dunia musik Tanah Air yakni Ariel Noah dengan workshop Smoked Garage. jumlah terbatas hanya 50 unit” ujar Denny Utomo, selaku CEO UTOMOCORP.

Inspirasi Action Figure

Ariel sangat antusias melihat sosok Italjet Dragster yang berbeda ketimbang model-model sepeda motor lainnya. “Bentuknya yang industrial menjadikan Italjet Dragster ini tidak perlu banyak ubahan. Hanya menambahkan beberapa aksen bagian bodi mengikuti hobi saya soal dunia action figure serta warna,” sebut Ariel.

Italjet ARL

Waktu sebulan pengerjaan, motor ini sudah tampil beda hasil dari diskusi di antara mereka. Ariel dari sisi desain dan warna dan Nicko dari sisi teknik pengerjaan dibantu Nabila dari aspek manajemen waktu.

Mesin Italjet Dragster ARL

Ariel terlibat langsung dalam proses customized motor ini dan yang menjadi perhatiannya adalah soal warna. Perpaduan warna biru gelap akhirnya dipilih untuk melapis bagian depan bodi dengan kombinasi aksen bronze di beberapa bagian. Penempatan winglet di depan menambah karakter Italjet berperforma kencang dan ambisius menuju tujuan.

Italjet Dragster custom

Signature A.R.L Dragster juga tertera pada panel khusus di bawah setang dengan tanda tangan Ariel serta angka dari akumulasi jumlah 50 unit.Angka 50 juga diketahui ssbagai nomor favorit Ariel ssbagai simbol keberuntungan.

Perangkat lain yang dipasang pada motor ini adalah knalpot yang dibuat khusus oleh Smoked Garage dalam mendukung perfoma mesin berkapasitas 200cc. 

Jika tertarik, Anda bisa mendapatkan Italjet Dragster Signature A.R.L Dragster ini dengan harga Rp 175 juta.

Heritage Series

UTOMOCORP juga memunculkan Royal GP150 Heritage Series sebagai bentuk penghargaan pada zaman perkembangan trend skuteris dalam budaya berkendara dipadukan dengan musik punk hingga menjadi mode sampai sekarang.

Royal GP150

Model Heritage ini hanya akan dibuat 150 unit untuk menjadi salah satu produk autentik dari brand asal Inggris yang akan hadir dengan varian warna Merah, Biru, Kuning dan Ungu. Model ini memiliki tambahan aksesori di area bezel dan juga sirip untuk memperkuat kesan klasik. Royal GP150 Heritage Series ini dibanderol dengan harga 79 jt.

UTOMOCORP juga menampilkan brand Energica. Unit yang dipajang antara lain Energica EsseEsse9+ Police dan Energice Experia Police. Sementara di pasar skuter elektrik, UTOMOCORP memajang edisi baru NIU F4, NIU G5, NIU G3 dan NIU NQI Sport.

 

 

Royal Enfield Scram 411

Royal Enfield Scram 411 Meluncur di IIMS 2023

Royal Enfield Scram 411 sukses meluncur di Indonesia pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS 2023) yang mulai digelar hari ini, Kamis (16/2) di JIEXPO Kemayoran.

Bukan barang baru, Royal Enfield Scram 411 telah meluncur di pasar India sejak Maret 2022 silam. Bahkan motor ini meluncur lebih dulu di Negeri Jiran Malaysia mulai September 2022 lalu.

Motor bergaya adventure klasik ini secara identik bisa disejajarkan dengan model Himalayan. Tak hanya mengadopsi gaya kental Himalayan, namun spesifikasi mesin maupun platform-nya pun serupa.

Namun, secara komposisi bentuk, Royal Enfield merancang motor ini lebih kompak dibandingkan model Himalayan. Scram 411 memiliki jarak sumbu roda 1.455 mm yang artinya 10 mm lebih pendek dari Himalayan. Selain itu tinggi joknya pun lebih rendah 5 mm dan bobotnya lebih ringan 14 kg.

Mesin Air Cooled

Scram 411 dijejali mesin SOHC silinder tunggal berkapasitas 411 cc. Mesin berkompresi rendah, 9,5:1, ini masih mengandalkan sistem pendingin udara yang membuat kesan klasiknya kuat.Mesin dengan piston berukuran 78 mm dan jarak langkah 86 mm ini, sanggup memberikan aliran tenaga maksimal sebesar 24,3 HP di 6.500 RPM dan torsi 32 Nm di 4.250 RPM.

Sementara di bagian roda, Himalayan menggunakan velg besar berukuran depan-belakang 21-17-inci. Untuk Scram 411 menggunakan velg lebih kecil berukuran 19-17 inci. Kedua roda ini terbalut ban depan 100/90-19 dan belakang 120/90-17.

Sistem pengereman Scram 411 nampaknya masih mengadopsi milik Himalayan. Untuk pengereman depan, Scram 411 dibekali rem cakram 300 mm dengan kaliper 2 piston di depan dan cakram 240 mm dengan kaliper satu piston di belakang.

Harga Royal Enfield Scram 411

Tersedia 7 pilihan warna dan 3 varian seperti Base, Mid, Dan Premium untuk Scram 411. Harga Royal Enfield Scram 411 mulai dari Rp 130,8 juta hingga Rp 133,8 juta. Ini masih lebih murah dari model Himalayan. Di Indonesia sendiri, harga Himalayan mulai Rp 145 jutaan.

Yamaha R25 ungu

Yamaha R25 2023, Warna Ungu Muncul di Jepang

Seperti di Indonesia, motor 250 cc di Jepang juga cukup populer. Pilihannya mirip di negara kita. Ada Suzuki GSX 250, Honda CBR250R, Ninja 250 dan Yamaha R25.  Khusus yang terakhir itu, Yamaha memberikan warna baru untuk tahun 2023 ini. 

Yamaha R25 2023 ungu ini bukan warna custom, karena tersedia langsung di dealer Yamaha Jepang. Merupakan warna baru, dan menggantikan orange metallic yang lumayan populer juga. Nama resmi ungu ini adalah Dark Blueish Purple Metallic 3.

Yamaha R25

Jepang bukan yang pertama memasarkan R25 ungu. Yamaha Amerika sudah lebih dulu memasang kelir ini di motor YZF-R3, versi Amerika dengan kapasitas mesin 300cc. Ini warna yang menarik, apalagi kalau Anda mengikuti sejarah motor sport era retro 90-an. Contohnya, Ungu pernah menghiasi Yamaha FZR400 dan terlihat menarik.

Bagi mereka yang memilih tampil lebih sederhana, Yamaha setempat masih menjual warna biru dan hitam, seperti yang ada di Indonesia.

Soal Yamaha R25

Yamaha R25 adalah sport bike dengan balutan fairing. Mesin dua silnder 250 cc DOHC menghasilkan 35,5 hp pada 12.000 rpm. Sementara torsinya memuncak pada 10.000 rpm sebesar 23,6 Nm.

R25 2023

Motor yang menarik memang. Tapi jujur, sepertinya Yamaha harus segera mengeluarkan generasi terbarunya. Motor ini sudah beredar tanpa perubahan signifikan sejak 2014. Pembaruan paling kentara yang terjadi hanya di seputar kosmetik.

Itu dilakukan Tahun 2019 lalu. Seperti lampu depan dari sepasang berdempetan menjadi terpisah oleh lubang udara. Mirip Yamaha R1. Dari sisi teknis, tidak ada perubahan berarti. Meski memang, mesinnya bisa diandalkan. Selebihnya masih begitu saja dari dulu.

 

Yamaha R25 hadir dengan harga Rp 69.955.000. Hanya ada satu varian yang dipasarkan dengan kelengkapan rem ABS dan speedometer digital. Belum ada kemampuan konektivitas seperti adiknya, R15.

M1-S PLN

Ion Mobility Dapat Suntikan Dana Jutaan Dollar Dari TVS, Untuk Apa?

Masih ingat Ion Mobility? Produsen motor listrik asal Singapura ini dikabarkan baru saja mendapatkan suntikan dana dari pabrikan motor India, TVS. investasi itu akan digunakan untuk memperluas operasional Ion Mobility di Indonesia dan Singapura.

TVS menggelontorkan US $18,7 juta melalui anak perusahaan mereka di Singapura, TVS Singapore. Dengan investasi ini, TVS berhak menyandang titel strategic investor dan akan menyediakan ekosistem yang diperlukan bagi operasional Ion Mobility. Keputusan ini juga disebut sebagai langkah pabrikan India itu untuk memperluas cengkramannya di pasar global.

Ion Mobility M1-S

Seperti diketahui, TVS juga bekerja sama dengan BMW untuk membuat motor sport. Dan dengan adanya kerjasama tersebut, sepertinya kita akan segera melihat skuter elektrik bermerek TVS. Dan juga, Ion Mobility akan punya akses ke pusat perakitan motor TVS, termasuk di Indonesia. 

James Chan, pendiri dan CEO Ion Mobility mengungkap, “Kami sedang mempersiapkan untuk merakit motor M1-S di Indonesia. Salah satu opsinya adalah di pusat perakitan TVSMINDO (pabrik TVS di Karawang Timur). Kami juga sedang mempersiapkan pusat perakitan sendiri di Cikarang, yang akan dilengkapi lini produksi baterai.”

James juga berharap pabriknya di Cikarang ini akan jadi pendorong untuk untuk mencapai TKDN hingga 50 persen untuk akhir tahun ini. 

TVS bukan investor pertama di startup Singapura ini. Sebelumnya sudah ada antara lain AC Ventures Malaysia, TNB Aura, Quest Ventures, GDP Ventures, Michael Sampoerna, Monk’s Hill Ventures, Ng Ho Sen (Chief Manufacturing Ion Mobility).

“Saya bangga dengan adanya keyakinan dari TVS Motor melalui pendanaan dan kerjasama. Kami juga gembira untuk segera menyerap keahlian TVS yang sudah puluhan tahun berpengalaman di pasar sepeda motor global. (Terutama) untuk mempercepat produksi M1-S,” kata James Chan.

Baru Satu Produk

Untuk Ion Mobility, saat ini mereka hanya memiliki satu produk, M1-S. Itupun belum dijual karena masih dalam tahap uji coba. Pabrikan yang satu ini sepertinya tidak mau buru-buru menggelontorkan produk. Langkah mereka justru membangun infrastruktur untuk mendukung penggunaan sepeda motor listrik.

Baterai motor listrik M1-S

Contohnya adalah kerjasama dengan PLN untuk pembuatan 100 unit charging station di Jakarta. Hal ini cukup meyakinkan karena mereka tidak hanya memikirkan jualan.

“Kami ingin segera melakukan inovasi teknologi pengisian daya cepat untuk kendaraan Ion Mobility dan sepeda motor listrik lainnya dalam beberapa tahun ke depan. Sehingga para pengguna sepeda motor listrik dapat mencapai jarak berkendara hingga 100 km hanya dengan mengisi daya selama 15 menit saja,” Ujar James Chan saat penandatangan MoU dengan PLN, November 2022 lalu.

Di luar itu, spesifikasi M1-S juga menarik dan bisa jadi ancaman serius untuk pabrikan besar. Skuter listrik seukuran Yamaha Xmax ini memiliki tenaga 12,5 kW dengan torsi 43 Nm. Ini angka yang lebih besar dari Yamaha EC01 yang 8,1 kw dan 30,2 Nm.

Sumber: Yahoo! Finance

Bimota V-Due, Penutup Era Sportbike 2-Tak Yang Layak Dikoleksi

Dari sebuah workshop di kota Rimini, Italia yang berada di pesisir laut Adriatik, lahir sebuah brand sepeda motor bernama Bimota pada tahun 1973 silam. Berawal dari spesialis konversi frame spek balap Grand Prix untuk Honda 750, nama Bimota pun makin mendunia dan tersohor di kancah balap motor.

Bimoti hadir dari tangan tiga serangkai pendiri, yakni Valerio Bianchi, Giuseppe Morri dan Massimo Tamburini. Nama mereka pun tak asing di kancah balap motor Grand Prix.

Kesempatan untuk menggarap proyek prestisius muncul pada awal tahun 1990. Saat itu, Bimota tengah mengembangkan sepeda motor bermesin 2-tak 500 cc berkonfigurasi V-twin.

Mesin rancangan Bimota ini diberi nama V-Due, yang dalam bahasa Italia memiliki arti V-twin. Awalnya mesin V-Due akan digunakan Bimota untuk berlaga di ajang Grand Prix 500 cc, kelas para raja. Akan tetapi karena membutuhkan biaya yang sangat besar, Bimota pun beralih untuk menggunakannya pada motor jalan raya.

Motor 2-Tak Jalan Raya Berteknologi Balap

Desain mesin V-Due merupakan hasil rancangan Pier Luigi Marconi. Dengan bore x stroke 72 x 61.25 mm, mesin tersebut menghasilkan volume 499 cc. Sudut kemiringan 90 derajat, kompresi 12:1 dan sistem pendingin radiator adalah spek yang sebetulnya umum digunakan motor balap.

Mesin 2-silinder berkonfigurasi V ini digadang mampu menghasilkan tenaga maksimum 110 HP pada 9.000 rpm, dengan torsi maksimum 90 Nm di 8.000 rpm. Transmisi manual 6-speed dengan gigi girbox model kaset dan kopling kering multi-plat pun diadopsi dari teknologi motor balap GP500. Performanya sangat beringas membawa V-Due menembus kecepatan 266 km/jam

Saat itu, motor 2-tak masih menjadi raja jalanan di Kawasan Eropa. Namun regulasi emisi yang sangat ketat di Amerika Serikat mulai mengarah pada ‘pemusnahan’ era motor 2-tak yang kerap dijuluki lokomotif beroda dua. Datanglah teknologi direct fuel injection yang tengah dikembangkan oleh perusahaan asal Australia, Orbital yang kemudian di ujicoba pada Bimota V-Due.

Throttle body dengan empat lubang intake dilengkapi empat buah injektor. Masing-masing silinder dibekali dua katup kupu-kupu dan katup buang berpengaturan elektronik. Seluruh teknologi modern tersebut diadopsi dari motor balap.

Konstruksi Frame Dan Suspensi Ala GP

Untuk menghasilkan handling sempurna, prototype V-Due mengadopsi frame dan suspensi motor balap GP. Teknologi rancang bangun yang bukan lagi hal baru bagi mereka. Frame alloy khas Bimota dipadukan dengan pipa oval berbahan Peraluman 440. Suspensi depan dilengkapi dengan garpu teleskopik adjustable 46 mm lansiran Piaoli, dengan pipa selubung serat karbon.

Sementara swing arm cast alloy di bagian belakang diperkuat dengan arm penyangga berbahan alloy yang dilas. Swing arm dipadukan dengan adjustable monoshock Öhlins yang dipasang horizontal.

Sistem remnya pun sangat mewah. Mengandalkan Brembo Goldlines, yang umum digunakan pada motor balap Grand Prix. Sepasang cakram rem 320 mm dicengkeram kaliper rem 4-piston terpasang pada roda depan. Roda belakang dilengkapi sebuah cakram 230 mm dengan kaliper 2-piston.

Material Ringan

Tak hanya sepakbor, tangki dan panel body, fairing Bimota V-Due hasil rancangan Sergio Robbiano menggunakan bahan serat karbon yang saat itu hanya digunakan pada motor GP500. Desain body dan fairing Bimota V-Due pun menjadi inspirasi desain Ducati 916 dan MV Agusta F4 yang merupakan rancangan Tamburini.

Velg aluminium alloy Antera 17-inci yang digunakan Bimota V-Due dibalut ban 120/70-17 (depan) dan 180/55- 17 (belakang). Velg Antera pun umum digunakan pada motor balap seperti halnya velg Marchesini. Dengan livery ‘Tricolore’ Merah-Putih-Hijau khas bendera Italia, total bobot V-Due seringan motor balap GP500…hanya 160 kg! 

Bimota pun memamerkan V-Due perdana pada event Cologne Show di Jerman pada tahun 1996. Bahkan tiga unit prototype Bimota V-Due, diuji touring jarak jauh sebagai ajang unjuk gigi. Ketiganya menempuh jarak 3.000 km dari Sisilia menuju Isle of Man bertepatan dengan perayaan 90 tahun kejuaraan balap motor Tourist Trophy.

Teknologi Fuel Injection Yang Belum Sempurna Atau Salah Era?

Sebenarnya tak ada yang salah dengan proyek ambisius Bimota V-Due yang menjadi pelopor sportbike 2-tak jalan raya berteknologi electronic direct fuel injection. Hanya saja teknologi tersebut, saat itu masih terbilang prematur dan belum sempurna. Bahkan motor balap GP 500 cc Honda NSR500 besutan Mick Doohan di tahun 1993, teknologi fuel injectionnya pun mengalami banyak masalah.

Dari 500 unit yang direncanakan, sejak tahun 1997 hingga 2000 Bimota hanya berhasil memproduksi sebanyak 388 unit V-Due. Akibat adanya masalah pada mesin dan sistem injeksi bahan bakar, sebagian besar unit pun diretur oleh para konsumen.

Walhasil, Bimota mengalami kerugian sebesar $10.200.000 plus biaya pengembangan dan operasional produksi. Bimota pun dinyatakan pailit tahun 2001. Meski tengah mengalami masa sulit, Piero Caronni tetap bertanggung jawab memproduksi V-Due. Sebanyak 141 unit V-Due Evoluzione dan Evoluzione Corsa diproduksi pada rentang tahun 2001 – 2003.

Sistem injeksi bahan bakar elektronik yang bermasalah pun diganti. Versi Evoluzione dengan sepasang karburator Dell’Orto 39 mm memiliki output 122 HP. Sedangkan versi Evoluzione Corsa yang dilengkapi karburator racing Dell’Orto VHSB 39 mm Trofeo Corsa output tenaganya 135 HP.

Edizione Finale, Berakhirnya Era 2-Tak

Sebanyak 30 unit versi Racing E.F. (Edizione Finale atau Final Edition) diluncurkan pada tahun 2005. Edisi pamungkas dari V-Due ini dilengkapi mesin spek balap 2000 Trofeo Corsa dan karbu Dell’Orto VHSB 39 mm Trofeo Corsa yang memiliki output tenaga di rentang 122-130 HP. Knalpot balap lansiran Jolly Moto, velg aluminium alloy Antera berkelir hitam dan rem cakram berukuran besar dari Brembo dibekalkan pada V-Due.

Namun dengan statusnya yang kini ber-spek balap, maka V-Due rakitan pabrik Bimota di Meda, Milan ini pun diharamkan berkeliaran di jalan raya. Bimota V-Due Racing E.F menjadi generasi terakhir sportbike 2-tak Italia.

Pada saat diluncurkan pertamakali, V-Due dibanderol seharga $30.000. Harga yang amat sangat mahal pada saat itu bila dibandingkan dengan produk sejenis dari brand yang jauh lebih mentereng seperti Ducati atau MV Agusta.

Harga pasarannya saat ini? Untuk versi jalan raya dengan kondisi ala kadarnya masih beredar di kisaran $23.000 – $35.000 atau nilai kursnya kurang lebih setara Rp 347 juta – Rp 528 jutaan. Namun untuk versi spek balap 2000 Trofeo Corsa dan Racing Edizione Finale, harga pasaran termurahnya saat ini telah menembus €69.000-an atau sekitar Rp 1,12 miliar! Ya…yang termurah.

Populasinya yang sangat langka membuat Bimota V-Due menjadi salah satu incaran kolektor hingga sekarang.

 

Honda Beat street 2023

Biar Tetap Kompetitif, Honda BeAT 2023 Ketambahan Warna Baru

Astra Honda Motor mengumumkan kehadiran Honda BeAT terbaru. Bukan baru total, tapi demi menjaga agar motor ‘sejuta umat’ ini tetap kompetitif, mereka mengeluarkan warna baru untuk BeAT 2023. Mereka mengklaim, tampilan terbaru ini menjadikan New Honda BeAT semakin dipercaya menjadi teman berkendara bagi penggunanya yang energik dan aktif dalam beraktivitas sehari-hari.

Direktur Marketing AHM Thomas Wijaya mengatakan Honda BeAT series menjadi salah satu sepeda motor skutik yang digunakan oleh berbagai segmen masyarakat untuk menemani mobilitas sehari-hari. Guna mendukung hal tersebut, model ini terus diberikan pembaharuan sesuai dengan kebutuhan dan harapan para penggunanya.

BeAT 2023

 

“Tampilan New Honda BeAT series kini semakin dinamis yang mewakili karakter pengendaranya. Kami meyakini penampilan baru Honda BeAT yang semakin atraktif ini dapat terus menjadi salah satu pilihan konsumen untuk menemani mereka mengejar mimpi,” kata Thomas, dikutip dari rilis yang kami terima.

Honda BeAT versi CBS memiliki tambahan satu warna Jazz Silver Black. Kelir melengkapi pilihan warna Funk Red Black, Hard Rock Black dan Techno Blue Black yang sudah ada sebelumnya. Selain itu, semua waran tersebut juga sekarang dibekali striping baru. Seperti yang bisa Anda lihat, warnanya cukup menarik dan terlihat mewah.

Honda Beat hijau 2023

Sementara varian Deluxe, Honda BeAT diberikan dua pilihan warna baru, Deluxe Green dan Deluxe Dark Silver.Seperti BeAT CBS, warna ini jadi pelengkap dan tidak menggantikan Deluxe Black dan Deluxe Blue.

Warna tersebut sekarang dilengkapi dengan emblem 3D berwarna silver. Juga penyematan emblem warna merah spesial untuk varian Deluxe Black. Honda BeAT Street juga diberikan warna baru, namanya Street Black dan Street Silver.

Mesin Tidak Berubah

Dari sisi teknis, Honda BeAT tidak mengalami perubahan oleh Astra Honda Motor. Masih mengandalkan mesin satu silinder 110 cc, SOHC. tentunya dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI dan teknologi eSP (enhanced Smart Power) 8,8 hp saat berada di putaran 7.500 rpm. Torsinya 9,3 Nm pada 5.500 rpm.

Khusus Honda BeAT 2023 Deluxe, sudah disediakan kemampuan ISS (Idling Start Stop). Sementara seluruh varian sudah menggunakan sistem starter mesin yang halus, ACG.

Pelengkap lainnya antara lain lampu LED, indikator ECO dan khusus untuk BeAT Street, panel instrumennya sudah digital sepenuhnya.

Harga Honda BeAT 2023

  • Honda BeAT CBS Rp 17.820.000
  • Honda BeAT Street Rp 18.476.000
  • Honda BeAT Deluxe Rp 18.672.000

Jangan lupa, harga di atas adalah OTR untuk wilayah DKI Jakarta. 

 

Kawasaki ZX 4

Ini Hal Terbaru Yang Ditawarkan Kawasaki ZX-4RR KRT Edition

Sportbike 400 cc 4-tak bermesin 4-silinder sempat merajai pasar Amerika Serikat di era tahun ’80-’90an. Salah satunya adalah Kawasaki ZXR-400R yang begitu disukai para generasi muda era ’90an. Tapi kemudian Kawasaki entah kenapa tidak membuatkan penerusnya. Setelah hilang dari peredaran selama 30 tahun lebih, Kawasaki kembali membangkitkan era sportbike 400 cc. Ya, Kawasaki ZX-4RR KRT Edition baru saja launching di Amerika Serikat.

Kawasaki Ninja ZX-4R 2023

Label “Kawasaki Racing Team” disingkat KRT, yang disematkan pada ZX-4RR US-spec ini bukan sekadar gimmick. Racikan teknologi yang disematkan pada ZX-4RR merupakan andil dari Kawasaki Racing Team yang diadopsi dari motor balap WSBK.

Dari segi desain, body yang kekar dan fairingnya yang aerodinamis mengadopsi gaya ZX-25R. Sementara wajah garangnya mengingatkan pada sorot tatapan headlamp LED ZX-10R. Bagian ekornya yang pendek dan meruncing pun begitu kental dengan gaya ZX-25R.

Desain Mesin Baru Yang Beringas

Teknologi mesin yang diusung merupakan perpaduan antara ZX-25R yang compact dan kecanggihan teknologi dari mesin ZX-10R.

Mesin Kawasaki

Sebagai penggerak, Kawasaki ZX-4RR dibekali mesin 4-silinder segaris 16-katup DOHC, berpendingin radiator. Hitungan bore x stroke 57.0 x 39.2 mm, menghasilkan volume kubikasi 399 cc. Nyaris identik dengan ZXR-400R era ’90an bermesin 398 cc dari bore x stroke 57.0 x 39.0 mm.

Tenaga maksimum sebesar 79,1 hp dicapai pada 15.000 rpm. Sedangkan torsi maksimumnya sebesar 39,5 Nm dikail pada 11.000 rpm. Batas redline ZX-4RR mampu menembus 16.000 rpm! Sayangnya belum disebutkan berapa catatan waktu akselerasi maupun top speednya.

Aliran udara yang masuk ke fairing ditampung pada Ram Air yang kemudian diteruskan ke mesin via saluran intake yang memiliki dua ukuran yakni 40 mm and 60 mm.

Dengan penampang kop silinder yang lebar, mesin dapat mengadopsi katup masuk 22.1 mm dan katup buang 19 mm. Throttle body 34 mm yang dibekalkan dilengkapi dengan Electronic Throttle Valves (ETV).

Pistonnya berbahan aluminium dilapisi material molybdenum untuk meningkatkan daya tahan pada temperatur dan rpm tinggi. Boring silinder berbahan aluminium, setang piston dan kruk-as pun dirancang untuk tahan menjalani putaran mesin sangat tinggi. Rasio kompresi 12.6:1 membuat ZX-4RR masih dapat menenggak bensin beroktan RON 92.

Penyaluran daya memanfaatkan teknologi kopling Assist & Slipper yang dipadukan dengan transmisi manual 6-speed. Operan gigi cepat dapat dilakukan berkat teknologi Kawasaki Quick Shifter (KQS).

ZX-4RR telah dirancang sesuai regulasi emisi EURO5 dan juga peraturan di Amerika Serikat yang sangat ketat. Saluran knalpotnya dilengkapi tiga lapis catalytic converter

Tentu saja output performa harus sedikit tergadaikan demi memenuhi standar emisi gas buang tadi dan pasti membuat pening para engineer perancang sportbike high performance di seluruh belahan dunia. Perkiraan kami, mesin ini pasti punya kemampuan lebih dari 79,1 hp.

Setting Sendiri Output Mesin Sesuka Anda

Pilihan mode berkendara saat ini menjadi fitur wajib yang dibekalkan pada sportbike modern. Kawasaki pun membekalkan sistem Integrated Riding Modes pada ZX-4RR dengan 4 pilihan mode berkendara, yakni SPORT, ROAD, RAIN, dan RIDER.

Instrument Kawasaki ZX-4

Pada mode RIDER, terdapat tiga pilihan setup sistem Kawasaki Traction Control (KTRC) yakni 1-2-3-OFF. Anda pun dapat memilih setting ouput performa: FULL dan LOW.

Nah, seperti yang telah diprediksi sebelumnya, Kawasaki ZX-4RR dibekali layar digital 4.3-inci dengan tampilan mode CIRCUIT plus koneksi ponsel via Bluetooth dengan aplikasi Kawasaki Rideology.

Sasis Tralis Khas Kawasaki Ninja

Desain sasis model tralis dan swing arm berbahan baja diadopsi dari ZX-25R. Desain ini mengingatkan pada Kawasaki Ninja 150 RR yang sangat populer di Indonesia di era ’90an.

Kawasaki ZX-4

Sistem suspensi depan dengan garpu up-side down 37 mm adjustable Showa SFF-BP (Separate Function Fork-Big Piston) pada ZX-4RR diadopsi dari ZX-25R.

Sementara pada swing arm belakang dilengkapi dengan monoshock horizontal Showa BFRC (Balance Free Rear Cushion) Lite berkelir hijau yang diadopsi dari ZX-10R.

Kawasaki ZX-4RR 2023

Sistem pengereman roda depan dilengkapi sepasang cakram semi-floating 290 mm yang diapit kaliper rem 4-piston, Roda belakang dibekali cakram 220 mm dengan kaliper rem piston tunggal. Sistem rem diperkuat dengan kontrol ABS dua kanal.

Velg aluminum-alloy 5-spoke 17-inci berkelir hitam dibalut dengan ban Dunlop Sportmax GPR-300 berukuran 120/70-17 (depan) dan 160/60-17 (belakang).

Kawasaki ZX-4RR 2023

Dengan sapuan livery berwarna Lime Green/Ebony, pemesanan Kawasaki ZX-4RR KRT Edition di AS telah dibuka sambil menanti unit tersedia di jaringan dealer Kawasaki seantero AS. Label harganya mulai dari $9.699 atau setara Rp 144,5 jutaan (off-the road).

 

Kawasaki ZX-4RR 2023

Kawasaki ZX4-R 2023 Muncul, Mulai Dijual Pertengahan Tahun Ini

Seperti yang pernah kami perkirakan sebelumnya, Kawasaki ZX-4R 2023 akhirnya diperlihatkan kepada dunia tadi malam (01/02). Mesin empat silinder 399 cc diandalkan untuk memberikan keriaan berkendara, dengan chassis yang serupa dengan ZX-25 yang ada di Indonesia.

UPDATE: Kawasaki Indonesia akan luncurkan ZX-4R 27 Maret 2023

Kawasaki ZX-4R

Format mesin DOHC 4-silinder ini menghilang dari jajaran produk Kawasaki sejak kehadiran sang legenda ZXR400, 30 tahun yang lalu. Kini, dengan segala teknologi yang ada, termasuk Ram Air Intake khas Kawasaki, daya yang dihasilkan menyentuh 78,9 hp. Dengan putaran mesin maksimal 15.000 rpm. Menggoda sekali.

Chassis model tralis berbahan baja akan jadi rangka dan tempat bersemayam mesin dan transmisi. Rangka ini diambil dari Ninja ZX-25R. Menurut Kawasaki, chassi motor ini memiliki tingkat kekakuan dan fleksibilitas yang seimbang. Artinya, motor bisa diandalkan untuk harian, bukan cuma untuk keperluan ngebut di track.

Motor Kawasaki baru

Penahan laju mengandalkan rem dengan dua cakram semi-floating ukuran 290 mm di depan, lengkap dengan kaliper berisi empat piston. Belakangnya cakram 220 mm dengan satu piston. Tentunya, sudah dilengkapi sistem ABS. Pelek 17 inci dibungkus ban Dunlop dengan ukuran 120-70 (depan). Belakangnya lebih lebar, 160-60.

Untuk menopang, Kawasaki ZX-4R 2023 memanfaatkan suspensi yang dibuat oleh Showa. Di depan, ada shockbreaker model up-side down. Belakangnya memakai monoshock yang juga digunakan pada Ninja ZX-10. Lengan ayun belakang juga mirip dengan milik Ninja 650 bermesin twin parallel.

Kawasaki ZX 4

Motor Yang Ramah

Bobot motor 188 kg dengan tinggi jok 800 mm, sepertinya akan membuat Ninja ZX-4RR mudah untuk dikendarai siapapun. Untuk lebih memudahkan pengendaraan, Kawasaki membekalkan traction control dan empat mode berkendara. Anda juga bisa menemukan layar LCD 4,3 inci untuk menampilkan informasi berkendara. Tentunya layar sudah dibekali dengan kemampuan konektivitas dengan handphone.

Kawasaki Ninja ZX-4R 2023

Kawasaki Ninja ZX-4R 2023 akan mulai dijual pertama di Amerika Serikat dulu musim semi 2023 ini. Harganya mulai dari US $9.699 (setara Rp 144,5 jutaan). Eropa menyusul tiga bulan kemudian lalu pasar lain setelahnya. Yang Anda lihat di sini adalah ZX-4RR KRT Edition dengan warnanya yang khas. Selain KRT, untuk pasar global ada versi Standar (ZX-4R), SE dan RR ini.

Instrument Kawasaki ZX-4

Jangan lupa, hubungi dealer Kawasaki terdekat Anda, ini pasti akan hadir di Indonesia. Tapi harus ingat juga, harga di Indonesia pasti berbeda.

 

Aprilia Tuareg Rally Disiapkan Untuk Menantang Kejuaraan Off-road

Aprilia bukanlah nama baru di dunia motorsport. Tak hanya di aspal sirkuit, namun juga di trek off-road. Sebuah proyek bertajuk “Back to Africa” pun digaungkan pabrikan sepeda motor asal Italia tersebut. Hasilnya nanti bernama Aprilia Tuareg Rally.

Aprilia Touareg 660

Motor off-road Tuareg 660 tengah dipersiapkan sebagai basis pengembangan yang akan diterjunkan di berbagai kejuaraan. Sejumlah balap off-road ganas menjadi target yang dibidik oleh Aprilia. Khususnya kategori Rally Raid seperti Africa Eco Race, Tunisia Desert Challenge hingga Rally Dakar .

Aprilia Kembangkan Tuareg Versi “Rally”

Rally Dakar bukanlah hal baru bagi Aprilia. Keikutsertaan pertamakali Aprilia di Rally Dakar pada tahun 1989 mengandalkan Tuareg generasi pertama.

Tahun 2012 merupakan terakhir kalinya Aprilia tampil di ajang Rally Dakar dengan RXV Rally 450. Tak ada kategori motor ‘trail’ di Rally Dakar dan hanya ada satu kelas yakni 450 cc seperti halnya RXV.

Aprilia rally team

Untuk mewujudkan proyek prestisius ini, pabrikan Italia itu mempercayakan Tuareg versi rally pada Jacopo Cerutti. Crosser asal Italia yang menjuarai sejumlah balap Enduro di Eropa. Ia telah beberapa kali berlaga di ajang Rally Raid, termasuk Rally Dakar. Pengalaman yang dimiliki Cerutti tentunya akan sangat penting dalam membantu pengembangan proyek tersebut.

Sementara itu, GCorse, perusahaan engineering dan teknologi balap Italia memberi dukungan teknis. Perusahaan tersebut dimotori oleh Guareschi bersaudara – Vittoriano dan Gianfranco

Aprilia Touareg

Vittoriano Guareschi bukanlah nama baru di dunia balap motor. Veteran pembalap World Superbike era ’90an ini pernah menjadi test rider Ducati MotoGP pada awal tahun 2000. Ia pun pernah menjadi manager tim Ducati MotoGP pada tahun 2010 silam.

GCorse menangani Aprilia Tuareg 660 untuk seri kejuaraan Motorally Championship tahun 2022 di Italia. Pengembangan yang dilakukan GCorse akan terus berlanjut untuk tahun 2023.

Mesin Turun CC

Mengingat di Rally Dakar hanya ada kelas 450 cc, maka kemungkinan mesin Tuareg akan ‘didowngrade’ menjadi 450 cc atau Aprilia akan mengembangkan mesin baru.

Sebagai pengendali Tuareg “Rally”, Cerutti akan berduet dengan rekan senegaranya, Francesco Montanari, juara Motorally Italia 2022.

“Dengan digaungkannya proyek ‘Back to Africa’, Aprilia Racing berharap dapat kembali meraih kesuksesan di ajang balap off-road. Kesuksesan yang dicapai Aprilia Racing di sirkuit balap akan kian lengkap dengan tampilnya Tuareg 660 di alam yang berbeda.” ungkap Massimo Rivola, Aprilia Racing CEO.

Harapan senada pun diungkapkan oleh Romano Albesiano yang bertanggungjawab memotori divisi teknis balap Aprilia.

“Aprilia merupakan motor Italia satu-satunya yang berhasil menjuarai Rally Dakar. Kami berharap dapat kembali meraih kesuksesan di ajang balap ekstrem seperti Rally Dakar.” terang Romano Albesiano, Aprilia Racing Technical Director.

Aprilia Tuareg 660

Aprilia Tuareg 660 merupakan sepeda motor bergenre adventure yang cukup populer di Eropa.

Mesin paralel-twin 660cc DOHC berpendingin radiator yang diusung menghasilkan tenaga 80 HP dan torsi 70 Nm yang disalurkan ke roda via transmisi manual 6-speed.

Sejumlah fitur elektronik canggih yang terintegrasi dalam paket APRC (Aprilia Performance Ride Control) pun dibekalkan pada Tuareg 660. Mulai dari fitur Aprilia Traction Control (ATC), Aprilia Cruise Control (ACC), Aprilia Engine Brake (AEB), Aprilia Engine Map (AEM), dan termasuk pula fitur pemindah gigi transmisi cepat Aprilia Quick Shift (AQS).

Touareg 660 2023

Tuareg 660 dilengkapi throttle multi map Ride by Wire untuk menghasilkan respon throttle yang lebih cepat dan presisi. Empat pilihan mode berkendara, yakni Urban, Explore, Offroad, dan Individual dapat dipilih sesuai kebutuhan dan gaya berkendara.

Di Indonesia Aprilia Tuareg 660 dipasarkan via PT Piaggio Indonesia selaku APM dengan harga Rp 656 juta on the road (OTR) DKI Jakarta.

 

 

Zeths ZFR 500 R Avenger, Nostalgia Motor Balap Era ’80an

Trend sportbike bergaya retro yang muncul pada awal tahun 2022 nampaknya akan kian marak di tahun 2023 ini. Salah satu pendatang baru adalah Zeths ZFR 500 R Avenger buatan China. Zeths adalah produsen motor yang didirikan di Kunshan dekat Shanghai, China pada tahun 2016 silam.

ZFR 500 R Avenger bukan produk pertama juga. Sebelumnya, Zeths telah memasarkan dua model cruiser entry level kelas 250 cc untuk pasar domestik RRC, yakni Naja 250 dan Boger 250.

Terserah mau bilang apa soal motor China, tapi ini motor keren. Saat melihat tampilan, gayanya sangat kental dengan motor balap yang berlaga di Isle of Man Tourist Trophy dan GP Macau era ’80an.

Fairingnya tampil dengan windshield semi oval dan sepasang headlamp bundar. Desainnya mengingatkan pada motor balap Suzuki GS1200SS besutan pembalap legendaris Barry Sheene. Di balik windshield terpasang layar digital yang berfungsi sebagai panel instrument dan pengatur fitur berkendara.

Di belakang fairing, terpasang mesin parallel twin 180 derajat berkapasitas 500 cc bertenaga 50 hp yang dicengkeram oleh frame aluminium.

Motor Kekinian

Layaknya motor kekinian, Zeths ZFR 500 R Avenger dilengkapi dengan sistem pasokan bahan bakar electronic fuel injection dan radiator. Sayang pihak pabrikan belum mengumbar spek transmisi dan fitur berkendara yang disematkan pada motor ini.

Suspensi pun sangat kental dengan gaya sportbike. Pada bagian depan dilengkapi garpu USD adjustable yang dijepit segitiga komstir berbahan billet aluminium monoblock. Kaki belakangnya pun tak kalah keren, mono swing arm plus monoshock. Mantap… Sepertinya Zeths benar-benar serius dalam meracik motor ini.

Sistem pengereman pada roda depan dipercayakan pada sepasang cakram dengan kaliper 4-piston lansiran Brembo. Sedangkan pada roda belakang dilengkapi rem cakram dengan kaliper 2-piston. Kinerja pengereman dibantu dengan perangkat ABS dua kanal.

Velg alloy 5-spoke model GrandPrix pada bagian depan dan belakang dan knalpot ala CB1000 R yang dibekalkan pun kian memperkuat aura sportbike pada Avenger.

Zeths ZFR 500 R Avenger menurut rencana akan mulai dipasarkan pada Mei tahun ini. Tak hanya di pasar domestik China namun juga akan merambah ke kawasan Eropa.

Meski belum diumumkan secara resmi, namun label harganya diperkirakan bakal berada di kisaran $7.000 atau setara Rp 105 jutaan.

Ducati Multistrada V4 Rally, Beredar Mulai Februari 2023

Setelah diperkenalkan pada penghujung tahun 2022 lalu, Ducati Multistrada V4 Rally yang didesain untuk trek off-road akan segera dipasarkan bulan depan. Sejumlah upgrade yang dibekalkan sangat spesifik dan berbeda dari Multistrada V4 versi jalan raya.

Memang mesin Granturismo 1.158 cc V4 90° berpendingin radiator, berbasis dari Multistrada V4 spek jalan raya. Namun terdapat sejumlah perbedaan racikan pada versi Rally ini.

Multistrada V4 Dengan Racikan Khusus Trek Offroad

Pada saat mengaktifkan mode berkendara POWER MODE yang dikhususkan untuk trek off-road, tenaga maksimum dipangkas dari 170 hp menjadi hanya 114 hp. Seluruh campur tangan fitur elektronik seperti kontrol traksi juga dimatikan. Torsi maksimum tetap di angka 121 Nm. Selain POWER MODE, Multistrada V4 Rally Juga dilengkapi dengan mode ENDURO.

Dibandingkan dengan Multistrada V4 standard, versi Rally dibekali tangki berkapasitas lebih besar yakni 30-liter. Jarak jelajah pun menjadi lebih jauh.

Jika dipadukan dengan mode ECO yang akan mendeaktifasi blok silinder belakang di kecepatan rendah, daya jelajah menjadi kian jauh. Konsumsi BBM pun menjadi jauh lebih irit. Sebagai informasi, fitur ini pertama kalinya dibekalkan pada model Multistrada V4.

Transmisi manual 6-speed dengan fitur pemindah gigi cepat Ducati Quick-Shift menjadi fitur standar. Hanya saja racikan gigi primer kini memiliki rasio 1.8:1. Gigi sproket depan menggunakan 16 mata dan sproket belakang menggunakan 42 mata.

Seperti pada Multistrada V4 versi jalan raya, versi Rally ini juga dilengkapi dengan layar digital TFT 6.5-inci pada dasbornya. Sistem navigasi pada layar dasbor terintegrasi ke ponsel rider yang diaktifkan via aplikasi Ducati Connect.

Sejumlah fitur spesifik dibekalkan untuk menunjang aksi berkendara ala petualang di trek alam bebas. Para konsumen dapat memilih salah satu dari tiga versi paket fitur yang tersedia, yakni:

– Adventure Radar – paket dasar ini dilengkapi dengan Adaptive Cruise Control dan Blind Spot Detection.
– Adventure Radar & Travel – seluruh fitur Adventure Radar, penghangat pada grip dan jok heated seat, serta box kompartemen berbahan aluminium.
– Full Adventure – paket Adventure Radar & Travel plus silencer Akrapovic dan mudguard depan berbahan serat karbon.

Suspensi Spek Off-road

Sistem suspensi yang dibekalkan pun spesifik untuk menunjang pengendaraan di trek offroad. Dengan garpu depan up-side down adjustable 50 mm Showa-Ducati Skyhook Suspension EVO, jarak travel roda depan bertambah 30 mm menjadi 200 mm dibandingkan spek jalan raya.

Swing arm aluminium di bagian belakang dipadukan dengan suspensi monoshock dengan setting elektronik Ducati Skyhook Suspension (DSS) dengan jarak main suspensi 200 mm.

Untuk menunjang kemampuan melibas trek off-road, Multistrada V4 Rally dilengkapi velg jari-jari 19-inci berbalut ban Pirelli Scorpion Trail II 120/70-R19 (depan) dan velg 17-inci dengan ban berukuran 170/60-R17 (belakang).

Rem depan cakram semi-floating 330 mm dengan kaliper monoblok 4-piston Brembo M50 Stylema. Belakangnya dibekali cakram tunggal 265 mm dengan kaliper Brembo 2-piston.

Ducati Multistrada V4 Rally hadir dalam kemasan warna standard Ducati Red dan warna opsional kombinasi Brushed Aluminium & Matte Black.

Untuk kawasan Amerika Serikat, label harganya mulai dari $29.995 atau sekitar Rp 449 jutaan untuk warna standard Ducati Red. Sedangkan untuk warna opsional Brushed Aluminum & Matte Black label harganya mulai dari $30.595 atau setara Rp 498 jutaan (off-the road).

Multistrada V4 Rally model terbaru ini akan beredar di jaringan dealer resmi Ducati global paling cepat mulai Februari 2023. Bagaimana para Ducatisti di Indonesia, tak terlalu lama menunggu bukan?

 

 

KTM Rayakan Unit Produksi Motor Ke Satu Juta Di India

Hampir separuh dari unit sepeda motor KTM yang beredar di pasar global diproduksi di India. Sejak tahun 2007, Pierer Mobility AG selaku induk perusahaan dari brand sepeda motor KTM dan Husqvarna bermitra dengan Bajaj Auto untuk berproduksi di India.

Tak sekadar menjadi mitra, saat ini Bajaj Auto memiliki andil saham sebesar 49.9 persen di perusahaan sepeda motor yang bermarkas di Austria tersebut.

Pabrik perakitan Bajaj Auto di Poona, India menjadi basis produksi beragam model sepeda motor KTM kelas 125cc – 390 cc. Sementara produksi sepeda motor Husqvarna dengan kelas yang setara dimulai sejak tahun 2011.

Dari sini pula meluncur sebuah KTM 390 Adventure yang merupakan unit sepeda motor KTM ke 1 juta.

Produksi KTM India

Mitra Sukses

“Kemitraan antara Bajaj Auto dan Pierer Mobility Group yang dimulai sejak tahun 2007 telah membuahkan hasil. Unit sepeda motor KTM ke satu juta yang kami produksi menjadi catatan sejarah yang sangat penting dan berarti bagi kami,” papar Rajiv Bajaj, Managing Director & CEO of Bajaj Auto Limited.

Kemitraan yang terjalin selama 16 tahun telah membawa kesuksesan bagi KTM. Stefan Pierer, CEO of Pierer Mobility AG pun berharap kemitraan dengan Bajaj Auto dapat terus berlanjut.

“Produksi KTM 1 juta unit merupakan momen penting bagi Pierer Mobility dan Bajaj Auto. Semoga kemitraan kami dengan Bajaj Auto dapat terus membawa kesuksesan di masa mendatang.” ungkap Stefan Pierer, CEO of Pierer Mobility AG.

Pierer Mobility Group Sapu Bersih Podium 1-2-3 Rally Dakar 2023

Produksi sepeda motor kesatu juta unit bukanlah satu-satunya prestasi yang dicapai oleh Pierer Mobility Group di awal tahun 2023.

Motor KTM

Prestasi lainnya yakni tahun ini mereka berhasil menjuarai Rally Dakar untuk yang ke-19 kalinya. Kesuksesan pada salah satu rally terganas di dunia tersebut ditorehkan oleh pebalap Kevin Benavides. Tahun ini merupakan gelar juaranya yang kedua.

Sementara pembalap KTM lainnya yakni Toby Price berhasil menempati posisi dua. Posisi ketiga yang dimenangkan oleh pebalap tim Husqvarna, Skyler Howes menggenapi podium juara 1-2-3 bagi Pierer Mobility Group di ajang Rally Dakar 2023.

 

Yamaha XSR155 Cafe racer

Obat Ganteng Yamaha XSR 155 Biar Makin Retro

Yamaha XSR 155 merupakan motor retro modern. Ada dua warna baru untuk awal tahun ini. Yang satu merah, satunya biru muda. Terlihat menarik memang, tapi kami merasa motor retro-modern ini terlihat tanggung sekali. Biasanya, tanggung begini punya potensi untuk dimodifikasi. Tidak perlu modif berat. Tapi yang ringan dan aman saja dengan aksesoris resmi.

Yamaha menyediakan paket aksesoris yang bisa membuat XSR 155 tampil beda. Salah satunya bergaya cafe racer. Tambahan ini juga tidak perlu mengubah apapun, alias plug and play.

Cowl Yamaha 155

Dimulai dari depan, ada head light cowl model membulat, khas cafe racer. Untuk memasangnya, perlu dudukan khusus. Kemudian ada jok. Tidak ada yang salah dengan jok standar motor ini, tapi ya itu tadi. Standar. Ada pilihan jok yang belakangnya seperti buntut tawon. Ini juga memberikan kesan cafe racer yang kuat.

Sebagai motor ‘racer’ pasti posisi stang akan lebih rendah. Karena itu, tersedia dudukan stang yang memungkinkan untuk itu. Kalau mau sekalian dengan stangnya pun ada. Selebihnya, ada tambahan kelengkapan yang tidak terlalu bersinggungan dengan konsep cafe racer. Seperti tank pad untuk melindungi tangki dari gesekan kaki pengendara. Supaya catnya lebih awet.

Jok yamaha XSR 155

Ada Yang Kurang

Yang disayangkan adalah, Yamaha tidak menyediakan pelek maupun ban yang pas. Dalam arti, ban XSR155 terlihat memiliki kembang ban yang terlalu modern. Seperti yang diketahui, penampilan cafe racer akan semakin meyakinkan dengan ban dengan kembangan yang lebih kasar atau dual purpose.

Pelek bawaan juga begitu. Kalau ada dana lebih, mungkin bisa menyempatkan untuk mencari pelek jari-jari. Tapi itu semua kembali ke selera masing-masing. Ini hanya opini kami.

Yamaha XSR 155

Di luar itu, masih ada tambahan aksesoris lain seperti skid plate untuk melindungi mesin, spatbor pendek untuk depan. Ada juga pelndung radiator samping dan dudukan plat nomor yang minimalis.

Daftar harga aksesoris resmi Yamaha XSR 155 Cafe Racer bisa Anda simak di bawah.

  • Head light cowl – RP 2.000.000
  • Head light cowl stay – Rp 330.000
  • Jok – Rp 1.313.000
  • Handlebar (stang) – Rp 1.350.000
  • Lower handlebar holder – Rp 430.000
  • Knee pad – Rp 370.000
  • Skid Plate (silver) – Rp 1.273.000
  • Short fender – Rp 1.515.000
  • Radiator guard (R/L) – Rp 225.000

1.351 Unit Motor Triumph Speed Triple RR dan RS Kena Recall

Salah satu pengumuman recall terbaru muncul dari pabrikan sepeda motor Triumph. Terutama untuk yang dipasarkan di Amerika Serikat dan Inggris. Ada komponen mesin yang kinerjanya tidak maksimal, dan berpotensi mencederai pengendaranya. 

Departemen garansi dan kualitas produk dari markas Triumph di Hinckley, Inggris melakukan investigasi terhadap adanya sejumlah laporan klaim pelanggan di AS dan Inggris. Sejak bulan Juni hingga Agustus 2022 terdapat cukup banyak keluhan berkaitan radiator overheat dan mengalami kebocoran. 

Komponen yang diduga bermasalah pun diteliti lebih lanjut oleh tim investigasi dari pihak pabrikan. Investigasi juga dilakukan oleh Badan Administrasi Keselamatan Jalan dan Lalu Lintas Nasional Amerika Serikat (NHTSA).

Diduga, penyebab overheat pada radiator disebabkan oleh hawa panas mesin yang dihembuskan oleh kipas radiator tidak terbuang secara sempurna. Berdasarkan dokumen NHTSA, sebanyak 1.351 unit sepeda motor Triumph Speed Triple RR dan RS model tahun 2022 dan 2023 masuk dalam daftar recall.

Dari hasil investigasi yang diperoleh, pihak pabrikan akan melakukan revisi desain pada sistem pendingin mesin, khusus seputar komponen radiator mesin. Seluruh unit motor Triumph yang masuk dalam daftar recall di AS akan dipasangi pelindung panas tambahan untuk membiaskan hawa panas mesin yang dihembuskan kipas radiator.

Agen dan distributor resmi motor Triumph Motorcycle di AS akan melayangkan pemberitahuan recall tersebut kepada seluruh pelanggan terdampak mulai 30 Januari 2023 mendatang. Pemasangan komponen tambahan pada seluruh unit terdampak tidak dikenakan biaya.

Bagaimana dengan unit Triumph sejenis yang beredar di Indonesia? Semoga para pemilik kendaraan di Tanah Air tak mengalami masalah serupa.

Triumph Speed Triple

Speed Triple adalah salah satu motor yang cukup sukses. Penggermarnya menjamur di seluruh dunia, termasuk Indonesia.  Triumph ini adalah pelopor genre motor Street Fighter dengan bentuknya yang minim fairing dan mesin besar. Diperkenalkan pertama kali tahun 1994. 

Tahun 2021, Triumph memperkenalkan generasi terbaru Speed Triple dengan mesin tiga silinder 1.160 cc. Namanya Speed Triple 1200 RS, bertenaga 177 hp. 2022, pabrikan Inggris ini memperkenalkan motor Triumph Speed Triple 1200 RR. Bentuknya  agak lain karena ada unsur cafe racer. Terlihat dari satu lampu depan yang terbungkus fairing ‘setengah’. Atau bahasa kerennya bikini fairing. 

Honda Grom custom

Honda Grom Custom Yang Akan Bikin Anda Ingin Punya

Honda Grom merupakan motor mungil yang hebat. Mesinnya 125 cc dengan silinder tunggal. Tapi tenaganya mencapai 10 hp. Di Indonesia motor ini mahal, tapi laris. Ini motor yang menyenangkan. Lincah dan bentuknya enak dilihat, mudah dimodifikasi pula. Dan itu yang dilakukan oleh Steady Garage.

Rumah modifikasi di California ini memodifikasi Honda Grom agar tampil lebih, hmm, radikal. Honda Amerika meminta mereka untuk memaksimalkan potensi motor kecil ini. Dan Steady Garage tidak membuang waktu. Mereka membuat konsep motor unik yang komponennya diracik oleh beberapa suplier setempat.

Honda Grom gen 3 custom

Panel body yang mudah dilepas, diganti buatan Chimera Engineering. Mereka ini spesialis menyediakan komponen modifikasi motor kecil. Di Amerika. Kalau diperhatikan, yang tersisa tinggal tangki bawaannya. Itupun sudah ditambahkan ornamen ventilasi berbahan alumunium.

Lampu depannya dibuat khusus oleh Baja Designs LP9. Tapi dudukannya semua buatan Chimera. Dudukan jok dibuat sendiri oleh Stady Garage, lengkap dengan frame alumimiumnya. Cover jok two-tone dikerjakan oleh tukang jok setempat bernama Rogelio’s Auto Upholstery.

Yang menarik adalah panel segitiga di bawah jok. Ini, menurut Kevin Dunn, salah satu modifikator Steady garage, adalah bagian yang paling sulit untuk dibuat. “Kami bekerjasama dengan Chimera untuk menghasilkan bagian ini. Ada 13 komponen berbeda di setiap sisi.”

GRom custom

Warna abu-abu yang dipakai diambil dari pewarnaan Honda. Namanya Sonic Grey Pearl. Polos tanpa grafik. Kecuali logo Steady Garage.

Bersih, Tidak Terganggu

Pelek custom juga terlihat menarik. Dan ternyata ini pelek modular. Steady Garage memuat wheel hub dan spacer khusus agar sisi kanan bisa lebih ke dalam. Hasilnya hebat sekali. Dudukan rem yang dipindah ke kiri, dibuat oleh Chimera. Kenapa harus pindah remnya? Supaya bagian kanan terlihat bersih tidak terganggu.

Chimera juga menyediakan banyak komponen lain yang dipesan khusus oleh Steady Garage. Seperti ram air intake, as roda depan dan belakang, baut swing arm dan lainnya. Lengan ayunnya adalah custom dan handmade oleh GCraft. Dipasangkan dengan shock belakang buatan Gears Racing.

Jok Honda Grom

Mesin sepertinya tidak dimodifikasi. Tapi knalpotnya berbeda. Ini dibuat sendiri oleh Steady Garage dengan muffler bikinan Yoshimura.

Ini motor menarik sekali. Tapi kami yakin, di Indonesia juga pasti ada yang bisa bikin Honda Grom seperti ini. Tunggu saja.

Sumber: Bikeexif